Jumat, 19 Desember 2014 08:20:00

Senin, PWI Kuansing Gelar Pemilihan Pengurus Baru

pwi.
riauonecom, Kuansing, - Konferensi ke-III, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Perwakilan Kabupaten Kuantan Singingi segera dihelat, yang akan dilangsungkan di Wisma Hasanah Teluk Kuantan, Senin, 22 Desember mendatang.
 
Dalam kesempatan itu nantinya, Ketua PWI Kuansing 2011-2014 akan menyampaikan laporan pertanggungjawaban selama memimpin organisasi pewarta ini. Selanjutnya akan dilakukan pemilihan pengurus yang baru, periode 2014-2017.
 
Jelang dihelatnya Konfercab III PWI Kuansing ini sejumlah nama akan bersaing ketat untuk memperebutkan kursi nomor satu di organisasi PWI Kuansing ini, seperti Said Mustafa Husin, Amrizal Amin dan Suhendi. Kendati masih menyisakan beberapa hari jelang dilakukannya pemilihan, perebutan Ketua PWI Kuansing periode mendatang semakin sengit.
 
Sejauh ini, Panitia Konfercab III PWI Kuansing terus melakukan persiapan, mulai dari persiapan tempat dan undangan sudah dipersiapkan. Dijawalkan, pembukaan Konfercab kali ini akan dihadiri langsung Bupati H Sukarmis, Sekda H Muharman, Ketua DPRD Kuansing Andi Putra beserta muspida dan pejabat lainnya.
 
Sedangkan dari PWI Provinsi Riau juga akan dihadiri langsung Ketua PWI Provinsi Riau H Dheni Kurnia beserta pengurus lainnya. Disamping itu, hadir pula para undangan dari mitra kerja orgaisasi pewarta ini yang ada di negeri jalur.
 
"Undangan telah kita edarkan. Insya Allah, Pak Bupati, Pak Sekda dan Ketua DPRD beserta muspida lainnya serta undangan lainnya nanti akan hadir dalam pembukaan konfercab ini," kata Ketua Panitia Konfercab III PWI Kuansing, Ismada di Kantor PWI Kuansing, Kamis (18/12/2014) kemarin.
 
Ismada mengakui, kalau pihaknya terus melakukan persiapan agar Konfercab III PWI Kuansing ini berlangsung aman dan sukses. Dan diharapkan terpilih pengurus yang baru, yang bisa menjaga nama baik organisasi wartawan tertua di Indonesia ini. (ktc/roc)
 
Share
Berita Terkait
  • 8 tahun lalu

    Ini Cara Supermodel Ni Luh Frisilia Mengontrol Emosi. Puasa Senin Kamis

    SURABAYA, - Meski aktif sebagai model, Ni Luh Frisilia Safirarani Datari ternyata tak lepas dari ritual puasa Senin-Kamis.
    Di tengah kesibukannya yang padat,
  • 9 tahun lalu

    Hari Senin Kemarin Satgas Karhutla Fokus Padamkan Api Di Pelalawan

    RIAUONE.COM, PEKANBARU, RIAU, ROC, - Setelah Rokan Hilir, Satgas Karhutla Riau melanjutkan proses pemadaman Kebakaran hutan dan lahan di Kabupaten Pelalawan. Satgas akan fok
  • 10 tahun lalu

    Senin, Sekretaris DPRD Dumai Dilimpahkan ke Jaksa

    RIAUONE.COM, DUMAI, RIAU, ROC, - Jajaran Polres Dumai akhirnya memberikan keterangan resmi soal penahanan tersangka AH, yang merupakan Sekretaris DPRD Dumai dalam skandal du
  • 10 tahun lalu

    Senin Besok RSUD Baru Bangkinang Mulai Diopersikan

    RIAUONE.COM, BANGKINANGKOTA, KAMPAR, - Gedung baru Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bangkinang yang terletak di jalan lingkar Bangkinang, rencanannya mulai beroperasi, Senin 6
  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified