• Home
  • Riau Raya
  • Senin Malam,Tiga Kandidat Calon Ketua DPD REI Riau adu visi misi dan debat.
Minggu, 19 Oktober 2014 20:48:00

Senin Malam,Tiga Kandidat Calon Ketua DPD REI Riau adu visi misi dan debat.

perumahan. ilustrasi
riauonecom, Pekanbaru, roc, - Panitia Musyawarah Daerah (Musda) X Realestat Indonesia (REI) Provinsi Riau mengagendakan Senin (20/10) malam akan digelar penyampaian visi dan misi serta debat calon Ketua DPD REI Riau periode 2014-2017. Debat calon ini akan diikuti tiga calon ketua yakni Ir H Delisis Hasanto, H Nursyafri SE dan Amran Tambi.
 
‘’Penyampaian visi dan misi serta debat calon Ketua DPD REI Riau ini akan dilaksanakan mulai pukul 19.00 WIB di Hotel Aryaduta Pekanbaru. Debat ini akan disaksikan seluruh peserta Musda, sponsor dan undangan lainnya,’’ ujar Ketua Tim Penjaringan Ketua DPD REI Riau Ir Irwan C Richard didampingi Ketua Musda X Realestat Indonesia Provinsi Riau, Musdalil Amri SSi, Ahad (19/10).
 
Irwan menjelaskan, masing-masing calon diberikan waktu yang sama untuk menyampaikan visi dan misi. Selanjutnya, ketiga calon juga diberikan kesempatan untuk saling mengali serta menguji visi dan misi calon lainnya.  
 
‘’Jadi setelah seluruh calon Ketua DPD REI Riau periode 2014-2017 menyampaikan visi dan misi, lalu sesama calon ketua diberi kesempatan untuk saling bertanya. Begitu juga sebaliknya sehingga anggota REI yang hadir juga bisa melihat langsung sosok dan pandangan calon Ketua DPD REI Riau ke depan,’’ katanya. 
 
Setelah itu, tambah Irwan, disesi kedua calon akan mendapatkan pertanyaan dari moderator yang memandu acara debat tersebut. Pertanyaan moderator akan mengarah kepada pemahaman dan pandangan calon Ketua DPD REI Riau terhadap organisasi, program kerja yang akan dijalankan ke depan. Selain itu, calon ketua juga akan diberi pertanyaan seputar pokok-pokok pikiran calon jika mendapat kepercayaan menjadi Ketua DPD REI Riau periode 2014-2017.  
 
Penyampaian visi dan misi serta debat calon akan diikuti sekitar 200 undangan yang berasal dari peserta yang sudah melakukan registrasi serta undangan lainnya seperti para senior, pihak perbankan dan stakeholders lainnya.  (abu)
Share
Berita Terkait
  • 3 bulan lalu

    Mengerikan, Sedang Dikendarai, Kap Mesin Depan Honda CR-V Mengepul dan Terbakar




    Komentar
  • 1
    Kilas Global  5 hari lalu

    Delivery options and free returns highly important to Asia Pacific's online shoppers, finds DHL eCommerce global survey

  • 2
    Kilas Global  6 hari lalu

    Dusit Hotels & Resorts Returns to India with the Soft Opening of dusitD2 Fagu - A Serene Himalayan Retreat - this December

  • 3
    Kilas Global  3 hari lalu

    Serius? Gaji Guru PPPK, PNS & Honorer, Ditambah Rp2 Juta Mulai Bulan Ini

  • 4
    Kilas Global  2 hari lalu

    Chubb Appoints Jon Longmore as Country President of Malaysia

  • 5
    Sport  4 hari lalu

    Gegara Wasit Ugal-ugalan, Bahrain Diejek Media Korea Selatan Pengecut Gegara Takut Main di Markas Timnas Indonesia

  • 6
    Kilas Global  5 hari lalu

    Ini Besaran Gaji Presiden dan Wakil, Menteri, Ketua DPR, Jaksa Agung Sampai Ketua KPK dan Kapolri

  • 7
    Kilas Global  4 hari lalu

    Policy Address by Hong Kong SAR's Chief Executive John Lee: New Initiatives to Support High-Quality Development

  • 8
    Kilas Global  4 hari lalu

    Southern Phu Quoc travel guide and tips for the best time of the year

  • 9
    Kilas Global  4 hari lalu

    Election integrity at stake: Report highlights governance issues in the US

  • 10
    Riau Raya  2 hari lalu

    PT SBP Diduga Terapkan Strategi Busuk Dalam Sosialisasi HGU Kepada Petani di Warung Kopi

  • Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified