• Home
  • Riau Raya
  • Serda Adison: Junjung Tinggi Sportifitas Pada Saat Pertandingan Berlangsung Hingga Selesai, Sukseskan TMMD Ke 105
Minggu, 14 Juli 2019 01:34:00

Serda Adison: Junjung Tinggi Sportifitas Pada Saat Pertandingan Berlangsung Hingga Selesai, Sukseskan TMMD Ke 105

SURYA PATRIANTO

ROKAN HULU, RIAUONE.COM - Babinsa Lubuk Betung, Koramil 13/Rokan IV Koto, Kodim 0313/KPR Serda Adison Berkesempatan memberikan arahan kepada Team Sepak bola yang akan bertanding dalam ajang menyambut HUT Kemerdekaan RI, Sabtu (13/7/2019).

Identik dengan adanya perlombaan disetiap hari hari besar bersejarah bangsa, hal ini dilakukan untuk menyemarakan suasana dihari tersebut, Pemerintah Desa Lubuk Betung mengadakan Event Pertandingan sepak Bola antar Dusun.

Dalam kesempatan itu Babinsa Lubuk Betung Serda Adison berpesan kepada Team Sepak bola yang akan berlaga agar selalu menjunjung Sportifitas pada saat pertandingan berlangsung.

"Kami berharap para pemain selalu mengedepankan sportifitas pada saat pertandingan berlangsung, Sehingga pertandingan ini berjalan lancar tanpa ada korban baik dari diri sendiri maupun rekan rekan pemain lainya" Pesan Serda Adison kepada kedua Kesebelasan yang akan bertanding.

Danramil 13/Rokan IV Koto, Kodim 0313/KPR, Melalui Serda Addison mengatakan bahwa Kegiatan ini sebagai bentuk untuk turut serta mensukseskan Pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) yang ke 105 yang dilaksanakan di desa Balung Kecamatan XIII Koto Kampar, sebagai kegiatan penyeimbang.

Pertandingan berjalan dengan penuh semangat saling berebut untuk menjebol gawang lawan, Sorak Sorai penonton penuh kegembiraan saling mendukung team yang diandalkannya, namun suasana keakraban tetap terjalin baik diantara pendukung, hingga pertandingan berjalan lancar dan aman. (sur).

Share
Berita Terkait
  • 2 tahun lalu

    Kompol Andi Cakra Putra Pimpin Langsung Patroli Antisipasi Gangguan Kamtibmas

    Rokan Hulu, RiauOne.Com - Kapolsek Ujungbatu, Polres Rokan Hulu, Komisaris Polisi (Kompol) Andi Cak

  • 2 tahun lalu

    Polisi Sahabat Anak, Polsek Kunto Darussalam Sambangi TK Al Islam Desa Bukit Intan Makmur

    Rokan Hulu, RiauOne.Com - Guna untuk menumbuhkan kesadaran serta kedisiplinan sejak usia dini, BKO Lantas Polsek Kunto Darussalam, Polres Rokan Hulu melaksanakan kegiatan yang d

  • 2 tahun lalu

    Gus M. Nabil Haroen Hadir Di Harlah Pencak Silat NU Pagar Nusa Yang Ke 37 Se Provinsi Riau Yang Diselenggarakan Di WISS Ujungbatu

    Rokan Hulu, RiauOne.Com - Acara Harlah Pencak Silat NU Pagar Nusa yang ke 37 Se Provinsi Riau, yang dilaksanakan di Wisata Alam Sidomulyo Stable (WISS) Desa Pematang Tebih, Keca

  • 2 tahun lalu

    Razia Aksi Balap Liar Dan Knalpot Brong Oleh Polsek Ujungbatu

    Rokan hulu, RiauOne.Com - Menjawab keluhan masyarakat Kecamatan Ujungbatu atas keresahannya tentang adanya aksi balap liar serta penggunaan knalpot brong, keluhan ini yang selal

  • Komentar