Jumat, 21 Agustus 2015 21:26:00
Sidak ke Sejumlah SKPD, Pj Bupati Meranti Temui Berbagai Kekurangan
SELATPANJANG, RIAUONE.COM - Penjabat (Pj) Bupati Kepulauan Meranti, H Edy Kusdarwanto, Kamis (20/8/2015) kemarin, melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah Satuan Kerja Perangkat Daerah( SKPD) baik dinas, badan maupun bagian. Dalam sidak itu, Ia menemukan berbagai kekurangan, baik peralatan penunjang kerja maupun PNS yang belum datang hingga jam istirahat berakhir.
Adapun SKPD yang di sidak Pj Bupati H edy yakni, Bagian Tata Pemerintahan, Bagian Hukum, Bagian Ortal, Bagian Administrasi Pembangunan, Bagian Keuangan, Inspektorat, Kantor Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintah Desa (BPMPD), Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil).
H Edy memulai sidak dari SKPD (Bagian, red) yang ada di Sekretariat Daerah (Setdakab). Dia juga sempat melihat kerja pegawai ditiap bagian sesuai dengan tugas dan fungsinya.
Seperti di bagian Administrasi Pembangunan, Ia langsung mengecek perangkat lunak pelaporan Realisasi Fisik dan Keuangan (RFK) per-SKPD. Disamping meminta penjelasan kepada pegawai tentang proses entri sampai keluarnya laporan. Begitu juga saat mengunjungi Bagian Umum dan Protokol, selain mengecek kinerja, H Edy juga mendengarkan berbagai masukan dari pegawai, baik PNS maupun Honorer terkait berbagai hal yang menghambat dan menunjang kinerja.
Berbagai masukan yang membangun disampaikan H Edy. Dia berpesan dalam bekerja tidak hanya mengandalkan kepintaran saja namun perlu menyeimbangkan antara Intelektual, emosional dan spritual. "Pendekatan spiritual juga diperlukan agar kita dapat melaksanakan pekerjaan dengan baik dan maksimal," ucapnya.
Diberapa bidang, seperti di Disdukcapi, Ia juga sangat menyayangkan belum adanya perangkat lunak yang dapat memberitahukan kepada masyarakat apakah kartu yang diurus sudah selesai atau belum. Sebab, menurutnya perangkat lunak sangat diperlukan agar masyarakat tidak kesulitan dan tidak perlu bolak-balik datang untuk melakukan pengecekan.
"Yang diharapkan masyarakat itu hanya rasa aman, nyaman dan kesejahteraan, mari bersama kita ciptakan itu," ujar Bupati dalam pesannya.(uzi)