• Home
  • Riau Raya
  • Tanah Longsor di Pelalawan Hancurkan Lima Rumah Warga
Kamis, 14 November 2013 12:40:00

Tanah Longsor di Pelalawan Hancurkan Lima Rumah Warga

longsor. (ilustrasi)
riauone.com, Pangkalan Kerinci, Pelalawan, Riau - Hujan deras memicu tanah longsor di Pangkalan Kerinci, Pelalawan. Akibatnya, 5 unit rumah warga hancur. Hujan deras yang melanda kabupaten Pelalawan sepanjang malam, Rabu (13/11/13) menyebabkan lima rumah warga ambruk. Dilaporkan pada peristiwa itu tidak ada korban jiwa. Selain itu, akibat hujan lebat itu, beberapa rumah penduduk kebanjiran.

Informasi, dari ketua pemuda lestari komplek perumahan Bumi Lago Permai, Kecamatan Pangkalan Kerinci, Mahmud Hasyim, Kamis (14/11/13) menyebutkan, lokasi ambruknya lima rumah itu berada di RT 05, RW 12, Komplek Perumahan Bumi Lago Permai, Kelurahan Kerinci Kota, Kecamatan Pangkalan Kerinci.

Beruntung pada peristiwa yang terjadi pada malam tadi sekitar pukul 21.00 Wib kata Mahmud tidak menimbulkan jiwa. Namun kerugian materi mencapai ratusan juta Rupiah. "Alhamdulillah pada peristiwa ini tidak ada korban jiwa. Namun kerugian materi saja," paparnya.

Menurut penuturannya, peristiwa ini bermula, ketika hujan lebat terjadi. Awalnya, satu buah rumah yang tidak berpenghuni, ambruk secara perlahan-lahan. Melihat kondisi ini warga yang bersebelahan, bergegas menyelamatkan, sejumlah benda-benda berharga didalam rumah mereka. Pasalnya, mereka yakin ikut rumah mereka ambruk.

Tidak beberapa lama berselang, tambah Mahmud, empat rumah yang bersebelahan, juga ikut ambruk. Diperkirakan kelima rumah itu ambruk ke jurang belasan meter.

Paska ambruknya lima rumah ini, tambah Mahmud, warga setempat membentuk posko bencana. "Pagi tadi sudah membuat posko bencana, tidak itu saja, kita sudah melaporkan kejadian ini kebeberapa instansi terkait," tandasnya.(rtc/roc)
Share
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified