- Home
- Riau Raya
- Truk angkutan Importir Rusak Jalan, Warga Dumai memprotes Aktifitas Angkutan Barang Importir
Sabtu, 05 Oktober 2013 23:09:00
Truk angkutan Importir Rusak Jalan, Warga Dumai memprotes Aktifitas Angkutan Barang Importir
riauone.com, Dumai, Riau - Warga Jalan Teduh, Kelurahan Pangkalan Sesai, Kecamatan Dumai Barat, memprotes aktifitas angkutan barang importir yang melewati jalan tersebut. Pasalanya, akibat lalu lalang angkutan barang importir, jalan menjadi rusak dan debu-debu beterbangan.
Protes warga dilampiaskan dengan menutup jalan dan menghentikan kegiatan pengangkutan barang dari Pelabuhan Rakyat (Pelra) untuk dilansir ke berbagai tempat pergudangan. Aksi warga dilakukan dilakukan hari ini, baru-baru ini.
"Tutup sajolah pelabuhan ne, tak ado gunonyo bagi kami. Akibat mobil truk mengangkut barang dari pelabuhan tu, jalan jadi rusak dan berdebu. Kami hanya makan debu, tak ado yang didapat dari ppengusaha ni,” kata Bu Ros, saat menggelar aksi.
Lurah Pangkalan Sesai Irhamillah Harahap saat menemui warga mengatakan pihaknya sudah mengajukanperbaikan jalan tersebut dalam Musrenbang dan dirinya optimis akan diperbaiki pada tahun depan.
“Untuk tahun ini sudah diusulkan perbaikan dengan base atau pengerasan. Mudah-mudahan pihak Dinas PU menyetujuinya,” ujar Lurah.(roc.dzc)
Share
Komentar