Minggu, 07 Mei 2017 07:31:00

Wabup Buka PKD dan Diklatsar GP Ansor Meranti

MERANTI, RIAUONE.COM - Wakil Bupati Kepulauan Meranti Drs H Said Hasyim, Jumat (5/5/2017), membuka secara resmi Pelatihan Kependidikan Dasar (PKD) dan Pendidikan Pelatihan Dasar (Diklatsar) Gerakan Pemuda (GP) Ansor tahun 2017, di lapangan Sepakbola Persada Desa Semukut Kecamatan Pulau Merbau.
 
Dalam amanatnya sebagai irup kegiatan tersebut, Said Hasyim mengatakan PKD dan Diklatsar gerakan pemuda (GP) Ansor ini merupakan kedua kalinya setelah yang pertama dilaksanakan dilapangan Sepakbola Desa Insit, Kecamatan Tebingtinggi.
 
"Generasi muda kita sekarang ini harus bisa mempertahankan negara ini dan bangsa Indonesia ini dari ancaman pihak manapun. Kuncinya, jaga persatuan dan kesatuan kita untuk mempertahankan kedaulatan NKRI ini kedepan," pesannya.
 
Dia menghimbau sekaligus mengajak masyarakat jangan sampai terpecah belah dan mudah di adu domba. Hindari paham-paham yang bertentangan dengan idoelogi bangsa Indonesia.
 
"Meski kita beraneka ragam suku dan agama, tapi tetap harus kompak. Jangan gampang emosi dan anarkis. Mari kita jaga NKRI ini untuk keutuhan bangsa, khususnya dalam memajukan Kabupaten Kepulauan Meranti," harap Said Hasyim.
 
Ketua GP Ansor Kabupaten Kepulauan Meranti, M Thartib, mengatakan peserta Diklatsar dan PKD ini diikuti setidaknya 130 anggota se-kabupaten. Selaku ormas, pihaknya tetap komitmen dalam menjaga kedaulatan NKRI. "Mari satukan tekad melawan apapun yang membahayakan NKRI ini kedepannya," ajak Thartib kepada semua anggota Ansor.
 
Turut hadir di acara tersebut, Anggota DPRD Kabupaten Kepulauan Meranti Edi Masyhudi SPdI MSi, Kakan Kesbangpol Ahmad Yani SPi MM, Kabid Satpol PP Kabupaten Meranti Jumakir P, Perwakilan Polres Meranti, Camat Pulau Merbau Husni Gamal SPdI, Ketua GP Ansor Kabupaten Meranti Dr M Thartib MSi, Kades Semukut Ibrahim SPd, Tokoh agama KH Bunjamin, dan para tokoh masyarakat.(rls/uzi)
Share
Berita Terkait
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified