Jumat, 18 November 2016 08:53:00

Wabup Rohil Pimpin Upacara Peringatan HKN Ke-52

ROHIL, RIAU, - Pemkab Rokan Hilir, Provinsi Riau memperingati Hari Kesehatan Nasional Tahun 2016 dengan melakukan upacara bendera yang dilaksanakan di Lapangan Purna MTQ Kawasan Batu Enam, Bagansiapiapi, Kamis.
 
Upacara peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-52 yang mengangkat tema Masyarakat Hidup Sehat, Indonesia Kuat ini dipimpin langsung oleh Wakil Bupati Rokan Hilir, Jamiluddin.
 
Dalam Sambutan Menteri Kesehatan Republik Indonesia yang di bacakan Wakil Bupati Rohil, mengatakan Tema HKN Ke-52 adalah Indonesia cinta sehat dengan sub tema masyarakat hidup sehat Indonesia kuat.
 
"Ini di maksudkan untuk membangkitkan kembali pesan-pesan kesehatan bahwa sehat itu harus dijaga, bergaya hidup sehat berpartisipasi aktif dalam jaminan kesehatan Nasional," katanya membacakan.
 
Ia melanjutkan, program prioritas pembangunan kesehatan pada periode 2015-2019 dilaksanakan melalui program Indonesia sehat dengan pendekatan keluarga, sekaligus sebagai tindak lanjutnya telah terbit Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 39 Tahun 2019 tentang pedoman penyelenggaraan program Indonesia dengan pendekatan keluarga.
 
"Dana BPJS yang selama ini dengan sistem gotong royong setidaknya terpakai 75% dari para peserta. Untuk itulah diminta agar mengurangi rujukan dengan menangani berbagai penyakit ditingkat pratama," jelasnya.
 
Jamiluddin mengatakan, untuk Rokan Hilir berbagai kegiatan sudah mulai berjalan dengan baik sehingga diyakini mampu memberikan pelayanan kesehatan yang baik kepada masyarakat.
 
"Rohil sudah mulai bagus terutama untuk rumah sakit umum, puskesmas perlahan menjadi rawat inap dan semua sarana secara perlahan dilengkapi," ucapnya.
 
Ia juga mengharapkan masyarakat untuk senantiasa selalu menerapkan pola hidup bersih dah sehat agar terhindar dari berbagai penyakit.
 
"Gerakan masyarakat hidup sehat harus dimulai dari keluarga, sehat itu harus dijaga. Artinya dengan keluarga sehat dapat dengan mudah menciptakan gerakan masyarakat hidup sehat," demikian Jamiluddin. (adv/hms)
 
Share
Berita Terkait
  • 8 tahun lalu

    Wabup Rohil Tinjau UN

    ROHIL - Wakil Bupati Rohil Jamiludin, merasa prihatin masih ditemukannya bangunan sekolah yang mengalami kerusakan berat serta membutuhkan bantuan pemerintah daerah. Kedepa
  • 8 tahun lalu

    Wabup Kunker ke Sinaboi, Beri Perhatian Khusus Dusun Laksemana

    SINABOI - Wakil Bupati (Wabup) rokan hilir (rohil), Drs Jamiluddin di dampingi camat Sinaboi, Abdul Hamid SH melakukan kunjungan kerja ke dusun laksemana, kepenghuluan Daru
  • 8 tahun lalu

    Wabup Ikut Gotong Royong Bersihkan Saluran Air

    ROHIL-Wabup Rohil Jamiludin, ikut bergotong-royong membersihkan saluran air bersama masyarakat di Jalan Pelabuhan Baru, Kelurahan Bagan Barat, Minggu (20/11/2016).
    <
  • 8 tahun lalu

    Wabup Rohil Buka Pelatihan Manajemen Desa

     
    BAGANSIAPIAPI-Wakil Bupati Rohil Drs. Djamiludin membuka secara resmi Pelatihan Manajemen Desa. Pelatihan ini diikuti 200 Sekretaris Desa (Sekdes) ata
  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified