Selasa, 23 Desember 2014 11:19:00
Wawako Dumai Pimpin Apel Ops Lilin 2014
riauonecom, Dumai, roc, - Polres Dumai mengelar Apel Operasi (Ops) Lilin tahun 2014. Apel itu dipusatkan di halaman Mapolres Dumai Jalan Jendral Sudirman, dan dipimpin oleh Wakil Walikota Dumai H. Agus Widayat, Selasa (23/12).
Adapun peserta Apel terdiri anggota TNI, anggota Polres Dumai, Satpol PP, Dishub Dumai, Navigasi, Bea dan Cukai, Masyarakat Peduli Api (MPA) dan Anggota Gerakan Pramuka. Hadir dalam Apel tersebut, Kapolres Dumai AKBP. Tonny Hermawan, Dandim 0303 Bengkalis Letkol. Kav Afkar Mulya, Danlanal Dumai. Sat Radar Dumai, Danrudal 004 Dumai, dan sejumlah undangan lainnya.
Kapolri Jenderal Pol. Sutarman, dalam sambutan tertulis yang disampaikan Wakil Walikota (Wawako) Dumai H. Agus Widayat mengatakan bahwa pelaksanaan Operasi Lilin 2014 diitik beratkan pada antisipasi berbagai potensi gangguan kambtibmas dan ketertiban berlalulintas yang dapat menganggu perayaan Natal 2014 dan Tahun Baru 2015. “Operasi Lilin juga memfokuskan pada antisipasi terhadap ancaman terorisme, karena masih adanya sel-sel gerakan teror yang aktif melakukan kegiatan,”sebutnya.
Menurut Kapolri, apel gelar pasukan yang dilaksanakan hari ini merupakan tahapan untuk melakukan pengecekan akhir terhadap kesiapan personel dan kelengkapan sarana prasarana pendukung yang akan digunakan dalam pelaksanaan tugas.
Selanjutnya untuk melihat keterpaduan unsur terkait dalam pengamanan guna mewujudkan situsi kamtibmas yang aman dan kondusif menjelang pada saat dan pasca perayaan Natal 2014 dan Tahun Baru 2015. ”Perayaan natal dan tahun baru merupakan momentum penting setiap akhir tahun karena selalu diikuti dengan meningkatnya dinamika situasi kamtibmas, sehingga memerlukan upaya dan langkah pengamanan secara komprehensif dari POLRI yang didukung oleh seluruh komponen masyarakat agar kegiatan berjalan aman dan lancar,”katanya.
Sutarman mengatakan seluruh rangkaian perayaan tersebut, diprediksi akan menyebabkan meningkatnya mobilitas dan intensitas kegiatan masyarakat terutama di tempat ibadah, jalan protokol, pusat perbelanjaan, tempat hiburan, obyek wisata serta jalur lalu lintas lainnya yang puncaknya akan terjadi pada malam pergantian tahun.
“Situasi tersebut berpotensi menimbulkan gangguan kamtibmas berupa terjadinya beberapa jenis tindak pidana serta menyebabkan kemacetan dan kecelakaan lalu lintas,” ujarnya.
Menyikapi hal tersebut, dia berharap, Polri harus mampu melakukan manajemen pengamanan secara sistematis dan terpadu melalui pelibatan seluruh komponen masyarakat, sehingga tercipta situasi yang kondusif dan mendukung terselenggarannya perayaan Natal dan Tahun Baru yang lancar, aman dan damai.
Diakhir sambutan Kapolri, Agus Widayat mengajak segenap masyarakat khususnya di Kota Dumai agar sama-sama menjaga ketertiban, dan keamana.
"Jagalah kertiban, jangan terlalu hiporia. Mari kita sama-sama kita menjaga keamanan, sehingga tercipta situasi yang kondusif dan mendukung terselenggarannya perayaan Natal dan Tahun Baru 2015,"tambahnya. (rel)
Share
Berita Terkait
PPPK Tahun 2024 Pemkot Dumai, Formasi Tenaga Teknis Terbanyak, Tenaga Pendidik Sedikit
DUMAI, - Pendaftaran Pega
Horor Kecelakaan Truk di Riau, Jalan Tol Pekanbaru-Dumai Macet Panjang
Kecelakaan Tol Pekanbaru-Dumai, Mobil Pickup Isuzu Trada ini Tabrak Ekor Truk Tronton Mitsubishi, Satu Penumpang Meninggal Dunia
R
Sedang Gembira ada Jalan TOL, Eh Pemerintah Naikan Tarif Tol Dumai-Pekanbaru dari Rp118.500 jadi Rp171.500
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified