• Home
  • Riau Raya
  • Guru SMK Silaturahmi ke Disnakertrans “ Anak Dumai Jangan Jadi Penonton”
Selasa, 12 Desember 2017 07:04:00

Guru SMK Silaturahmi ke Disnakertrans “ Anak Dumai Jangan Jadi Penonton”

DUMAI- Kehadiran perusahaan harapkan memberi dampak positif terhadap kota Dumai. Masyarakat Dumai janganlah hanya jadi penonton, namun hendaknya jadi  pelaku di  perusahaan.
 
Hal tersebut ditegaskan Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kota Dumai H Suwandi SH. M.Hum dalam silaturahmi bersama sejumlah Guru SMK Kota Dumai di kantor Disnakertrans Jalan Kesehatan Dumai Senin (11/12) kemarin.
 
“Kita mau anak-anak Dumai tidak hanya jadi penonton, tapi harus  menjadi pelaku di perusahaan,” tegas Suwandi. Dua anggota LKS Tripartit Dumai H Armidy S.Sos dan Zulfan Ismaini turut mendampingi Suwandi dalam pertemuan tersebut.
 
Dumai sebagai kota jasa dan industry, kata Suwandi memberi ruang bagi anak-anak SMK untuk dapat ditampung magang dan bekerja di perusahaan. Untuk itu kerjasama dengan perusahaan perlu dilakukan.
 
“Kita minta perusahaan menerima anak-anak SMK untuk magang dan bekerja di perusahaan,” pintanya, sembari menambahkan bahwa jurusan yang ada di SMK Kota Dumai dibutuhkan perusahaan Dumai.
 
Seperti diketahui di kota Dumai ada, Peraturan Daerah (Perda)  No 10 tahun 2004 yang mengatur tata cara rekrut tenagakerja. Bahkan  persentase perekrutan tenaga kerja local juga diatur.
 
“Perusahaan di Dumai wajib merekrut tenaga kerja dengan perbandingan 70 persen tenaga kerja local dan 30 luar kota Dumai. Untuk itu anak-anak SMK Dumai yang sudah lulus berpeluang besar untuk  dapat bekerja di perusahaan,” terang Suwandi.
 
Hal senada juga dikatakan anggota LKS Tripartit Dumai H Armidy S.Sos. Mengingat siswa SMK memang endingnya adalah dunia kerja, maka kerjasama dengan perusahaan di kota Dumai sangat diperlukan. “Bila perlu pelatihan dialihkan ke sekolah (SMK red), agar antara perusahaan dan sekolah ada rasa keterikatan,” ujarnya.
 
Nampaknya saran, pendapat dan pemikiran yang tercetus dalam silaturahmi tersebut mendapat respon positif dari para guru-guru SMK Kota Dumai. Pihaknya berharap kerjasama  kerjasama antara Disnakertrans dan SMK  berkelanjutan dan terlaksana dengan baik. “Kami sangat semangat dengan adanya kerjasama ini,” tutur salah seorang guru  SMK yang hadir.
 
Sebab menurut para guru,  tak seluruh perusahaan di kota Dumai yang bersedia menerima siswa SMK untuk magang. “Untuk magang saja sulit diterima, apalagi bekerja, tambah susah,” sesal guru lainnya.
 
Sementara Kepala Bidang (Kabid) Pelatihan dan Penempatan Tenagakerja Disnakertrans Kota Dumai  Irwan S.Sos segera menindaklanjuti pertemuan dengan mengundang sejumlah perusahaan di kota Dumai. “Ya kita akan menindaklanjuti pertemuan ini dengan mengundang  pihak perusahaan untuk komunikasi dan koordiansi bersama guru-guru SMK di kota Dumai,” katanya kepada KR secara terpisah.
 
Adapun guru SMK yang hadir dalam silaturahmi bersama Disnakertrans dan LKS Tripartit Dumai tersebut diantaranya; guru SMK Negeri Dumai,  SMK N 2, SMK N 4 Sungai Sembilan serta guru SWMK Taruna Persada Dumai. (jon).
Share
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified