• Home
  • Riau Raya
  • Habiskan APBD Rp18 M, untuk Bayar THR ASN dan DPRD Dumai
Minggu, 10 Juni 2018 14:00:00

Habiskan APBD Rp18 M, untuk Bayar THR ASN dan DPRD Dumai

RIAUONE.COM, DUMAI – Sebanyak Rp 18 miliar dana APBD Dumai digunakan untuk pembayaran Tunjangan Hari Raya (THR) bagi ribuan pegawai Aparatur Sipil Negara (ASN) dan anggota DPRD kota Dumai.

Padahal, kebijakan pembayaran THR terhadap pegawai ASN merupakan kebijakan pemerintah pusat, namun dampaknya dana Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kota Dumai TA 2018 sebesar Rp 18 milliar tersedot untuk pembayaran THR.

“Ini memang kebijakan pemerintah pusat tapi dananya kita yang mengeluarkan dari APBD. Sebenarnya memberatkan kita, apalagi ditengah kondisi keuangan kita yang sekarang ini,” kata Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Dumai H Yufrizal kemarin.

Pembayaran THR sendiri sudah dilakukan, ribuan ASN serta 30 orang anggota DPRD Kota Dumai menerima THR tersebut.

“Besaran THR sesuai gaji pokok masing-masing dan jumlahnya tergantung golongan. Pembayaran tergantung pengajuan masing-masing SKPD yang pasti THR dibayarkan,” jelas Yufrizal.

Sementara untuk pembayaranya akan dilakukan melalui proses tranfer dari BPKAD ke rekening SKPD di Lingkungan Pemko Dumai. (KRN)

 

 

Share
Berita Terkait
  • 11 jam lalu

    Dalam Pandangan Umum RAPBD Inhu 2025, Fraksi Demokrat Minta Penyelesaian Konflik Lahan dan Pembangunan Merata

    RIAUONE, Inhu - Konflik lahan perkebunan masyarakat dengan tiga perusahaan perkebunan kelapa sawit di Kabupaten Indragiri hulu (Inhu)-Riau, disikapi serius oleh fraksi pa

  • 20 jam lalu

    Perkebunan PT Alam Sari Lestari di Inhu Diduga Jalankan Sistem Paksa Bekerja bagi Buruh

    RIAUONE, Inhu - Jika Romusa dan Kerja Rodi bentuk kerja paksa yang diterapkan di Indonesia pada masa penjajahan, kali ini terjadi kembali seperti Romusa dan Kerja Rodi di

  • 10 jam lalu

    University of Macau Welcomes Distinguished Scholars, Boosting Its Commitment to Academic Excellence

    MACAU SAR  - 12 November 2024 - With its growing international reputation and influence, the University of Macau (UM) has attracted several eminent scholars from various fi

  • 21 jam lalu

    International Business Forum "World of Opportunities: RussiaASEAN" to be Held in Malaysia


    Komentar
  •