• Home
  • Riau Raya
  • Pemko Dumai Serahkan Kain Sarung, Ramah Tamah Bersama Pejuang ’45 dan Purnawirawan’
Jumat, 14 Agustus 2015 08:04:00

Pemko Dumai Serahkan Kain Sarung, Ramah Tamah Bersama Pejuang ’45 dan Purnawirawan’

veteran perang
RIAUONE.COM, DUMAI, RIAU, ROC, - Dalam rangka menyambut HUT RI ke-70 tahun 2015, Pemerintah Kota (Pemko) Dumai melalui Dinas Sosial (Dinsos)Dumai menggelar kegiatan Silaturahmi/Ramah Tamah antara Pemko Dumai bersama Pejuang 45, Veteran RI, Purnawirawan TNI-AD, Purnawirawan TNI-AL, Purnawirawan POLRI, PWRI, serta tokoh masyarakat se Kota Dumai bertempat di Halaman Gedung Sri Bunga Tanjung Jalan Putri Tujuh Kamis (13/8)
 
Sejumlah Kepala SKPD, anggota DPRD Kota Dumai serta anggota Forum Koordinasi Pimpinan daerah (Forkominda) Kota Dumai nampak hadir. Sudah menjadi kegiatanb rutin, Pemko Dumai memberikan bantuan kepada Pejuang 45, Veteran RI, Purnawirawan TNI-AD, Purnawirawan TNI-AL, Purnawirawan POLRI, PWRI,  tersebut.  Bantuan paket kain sarung telah diberikan secara simbolis, namun untuk bentuk santunan masih akan menyusul.
 
“Yang diserahkan sekarang hanya paket kain sarung, untuk bantuan berupa santunan belum dapat diserahkan karena masih dalam pembahasan,” ungkap Kepala Dinas Ssosial (Dinsos) Dumai Chairuddin Adnan yang juga sebagai ketua panitia.
 
Menurut  Chairuddin Adnan Kota Dumai memiliki 1.400 orang para Pejuang 45, Veteran RI, Purnawirawan TNI-AD, Purnawirawan TNI-AL, Purnawirawan POLRI, PWRI dan pensiuan Pegawai Negeri Sipil (PNS).
 
Sementara itu perwakilan dari Purnawirawan Polri Sulasno menyampaikan terimakasih kepada Pemko Dumai yang telah dan selalu memberikan perhatiannya kepada seluruh Pejuang 45, Veteran RI, Purnawirawan TNI-AD, Purnawirawan TNI-AL, Purnawirawan POLRI, PWRI, serta tokoh masyarakat Kota Dumai melalui kegiatan silaturahmi yang selalu digelar setiap tahunnya.
 
"Mudah-mudahan kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut kedepannya, sebab melalui silaturahmi seperti inilah hubungan yang harmonis dapat terus terjalin dan terwujud," harapnya.
 
 Pj Walikota Dumai  Drs H Arlizman Agus menjelaskan, bangsa Indonesia sungguh besar dengan nilai-nilai yang ditinggalkan, yang diwariskan oleh para pendahulu dengan semangat ketegaran dan keuletan yang mendorong keberhasilan kemerdekaan Indonesia.
 
 Dengan meneladani semangat ketegaran dan keuletan itu, bangsa Indonesia tetap tegak dan berdiri dan sekarang menyongsong hari depannya yang lebih baik. Insya Allah meskipun tantangan dan ujian masih silih berganti kita hadapi bersama.
 
Sebagaimana dimaklum, ramah tamah dengan pejuang ’45, Veteran, Wredatama, Warakawuri, dan Purnawirawan’ dalam rangka menyambut HUT RI ke 70 Tahun 2015 dilaksanakan demi membangkitkan lagi semangat kejuangan yang diilhami oleh para pendiri-pendiri bangsa.
 
“ Mudah-mudahan melalui pertemuan hari ini dapat membangkitkan memori kita pada jerih payah para pejuang dalam meraih dan mempertahankan kemerdekaan, sehingga kita dapat menikmati udara kebebasan seperti yang dirasakan hingga hari ini, saya yakin dan percaya, para orang tua kita yang hadir pada acara ini punya banyak pengalaman berharga yang dapat dibagikan kepada generasi penerus bangsa, sehingga mampu pemicu semangat kami untuk memberikan yang terbaik bagi bangsa Indonesia, khususnya bagi Kota Dumai.,” katanya
 
Sebagai bangsa yang berbudaya dan telah menikmati alam kemerdekaan serta hasil pembangunan, sudah selayaknya rakyat memberikan penghormatan atas jasa-jasa pejuang perintis kemerdekaan. “Meskipun tidak sebanding, namun kita tetap ikut ambil bagian dalam mewujudkan keinginan para pejuang, yakni demi mewujudkan cita-cita proklamasi dan mengisi kemerdekaan,” tuturnya.
 
 Semangat patriotisme pahlawan dalam meraih dan merebut kemerdekaan, hendaknya menjadi sebuah motivasi dan pijakan dalam mengisi kemerdekaan, yakni melalui semangat bekerja dan berkarya untuk membangun kota kita ini. Istilah Jokowi “Bekerja, Bekerja dan Bekerja”.
 
“Melihat masa lalu, kita dapat memetik pelajar, kita bersyukur dan kita berterima kasih kepada beliau-beliau yang telah mendarmakan pengabdiannya bahkan mengabaikan jiwa dan raganya untuk kepentingan bangsa dan Negara. Melihat masa kini adalah sejumlah tantangan yang kita hadapi untuk mewujudkan cita-cita kemerdekaan yang telah diletakan oleh para pendiri Republik, oleh para Pahlawan dan pejuang kemerdekaan,” jelasnya.
 
Dalam kesempatan itu, Arlizman Agus atas nama Pemerintah Kota Dumai mengucapkan terima kasih kepada pejuang ’45, Veteran Wredatama, Warakawuri, dan Purnawirawan atas dharma bakti dan sumbangan pikiran yang telah diberikan dalam pembangunan Kota Dumai.
 
“Insya Allah, dengan bertumpu pada semangat yang Bapak/Ibu sekalian wariskan, tanggungjawab dan amanah untuk melanjutkan perjuangan dalam membangun Bangsa dan Negara mudah-mudahan dapat kami laksanakan dan lanjutkan,” tuturnya.  
 
Menurut Arlizman Agus, dia  yang masih dalam masa penugasan barunya, tentunya masih memerlukan banyak bantuan dan dukungan dari segala pihak. Sebab tugas yang diemban sebagai pejabat walikota Dumai hanyalah melanjutkan program-program Kota Dumai.
 
Namun demikian segala sesuatunya tak mungkin dapat diselesaikan sendiri tanpa adanya bantuan dan dukungan dari segala pihak terkhusus masyarakat Kota Dumai. Untuk itu, mantan camat Rupat ini mengajak seluruh masyarakat Kota Dumai dan para pejabatnya untuk berterimakasih dan memberi penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Mantan Walikota dan Walikota Dumai H.Khairul Anwar dan H.Agus Widayat.
 
“Kita pantas mengucapkan terimakasih yang tak terhingga kepada mantan walikota dan mantan wakil walikota Dumaki atas segala pengabdian dan pengorbanan selama beliau menjabat sehingga mampu membawa Kota Dumai menjadi lebih baik," tutupnya. (pung).
 
Share
Berita Terkait
  • 2 bulan lalu

    Horor Kecelakaan Truk di Riau, Jalan Tol Pekanbaru-Dumai Macet Panjang



  • 2 bulan lalu

    Firaun, Kisah-nya Masuk dalam dalam Alquran, Arkeolog Temukan Pedang Firaun Berusia 3.000 Tahun di Mesir, Berhiaskan Lambang Ini



  • 2 bulan lalu

    Israel dituding Tanam Alat Peledak di Alat Komunikasi Pager dan Walkie-Talkie


    Komentar
  •