Rabu, 26 Agustus 2015 22:50:00
Tipidkor Polda Riau Geledah Beberapa Dinas di Kabupaten Indragiri Hilir Riau
RIAUONE.COM, TEMBILAHAN, INHIL, ROC, - Tim Tipidkor Polda Riau dikabarkan melakukan penggeledahan Kantor Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air pada baru-baru ini.
Berdasarkan informasi ada sebanyak 5 orang tim tipidkor yang mendatangi dinas tersebut dan didampingi 2 orang personil Polres Inhil. Sampai di kantor tersebut, mereka langsug meminta berkas-berkas yang mereka butuhkan.
Ketika itu, pihak Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air tidak bisa menyerahkan secara langsung dokumen tersebut. Tapi setelah tim Tipikor mengancam akan mengambil data secara langsung, pihak dinas menjadi ketakutan.
Pada gilirannya, data yang dibutuhkan tersebut diserahkan oleh pihak dinas sekitar pukul 17:00 Wib. Ada sekitar 10 proyek yang diserahkan, ini berkaitan dengan kegiatan proyek tahun 2014.
Sementara itu, kepala Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air, Ir. Irsal Ahmad saat dihubungi melalui telepon selulernya belum lama ini tidak membenarkan adanya penggeledahan yang dilakukan tim Tipikor Polda Riau tersebut, namun hanya meminta data saja.
"Tidak ada penggeladahan. Tim Tipikor hanya meminta data yang mereka butuhkan terkait dengan pelaksanaan proyek tahun 2014. Itu hal yang biasa," Terangnya.
Ketika didesak oleh wartawan, data proyek apa dan dimana lokasinya, Tidak tidak bisa menjelaskan secara rinci. Malah yang bersangkutan menyuruh rekanan wartawan untuk menanyakan dengan Jamaris.
"Silahkan tanya langsung kepada pak Jamaris, kalau memang rekan-rekan media ingin tahu secara pasti," Ungkapnya.
Sedangkan Kapolres Inhil, AKBP Hadi Wicaksono, Sik, saat dikonfirmasi awak media terkait penggeledahan tersebut tidak menampik.
Dikatakannya, saat ini kasus ini sedang dilakukan penyelidikan, hanya saja kasus ini juga telah diendus oleh pihak Kejaksaan, Polda dan Polres Inhil.
"Kami akan sharing nantinya, siapa yang akan menangani kasus ini," Sebutnya, Rabu (26/8). (ade).
Share
Berita Terkait
Dugaan Korupsi Perjalanan Dinas di DPRD Riau, Ada 35 Ribu Tiket Pesawat Fiktif, Tokoh Anti Korupsi Minta Usut Semua Terlibat
PEKANBARU, - Mengerikan dan sangat dahsat negeri ini, dugaan korupsi SPPD fiktif DPRD Riau tentunya tidak hanya di lakukan segelintir orang, dicurigai bahwa SPPD fikti
Musim Haji, Jamaah Haji Riau sebanyak 5.273 orang, 8 Jamaah Wafat di Tanah Suci
RIAU, PEKANBARU - Plt Kan
Di Riau Info Loker: 70 Perusahaan Buka 2.000 Lowongan Kerja di Job Fair Riau 2023
RIAU, PEKANBARU - Kabar baik bagi pencari kerja (Pencaker), ada sebanyak 2.000 lowongan kerja disiapkan dalam Riau Job Fair tahun 2023, yang akan dilaksanakan di Hotel Fri
Asyikk, Anggota DPRD Riau Akan Kunjungan Kerja ke Amerika?
RIAU, - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Riau tahun ini kembali melakukan kunjungan kerja ke luar negeri.
Para wakil rakyat itu akan "plesiran" ke Am
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified