• Home
  • Riau Raya
  • 2 Unit Rumah Ludes Terbakar di Kabupaten Inhil Riau
Kamis, 20 Agustus 2015 07:16:00

2 Unit Rumah Ludes Terbakar di Kabupaten Inhil Riau

foto berita
RIAUONE.COM, TEMBILAHAN, INHIL, ROC,  - Kebakaran kembali terjadi di Desa Tanah Merah, Kecamatan Tanah Merah, kali ini 2 unit rumah ludes terbakar dan 2 unit rumah rusak ringan.
 
"Kebakaran tersebut terjadi sekitar pukul 02.Wib, Rabu (19/8/2015) di Blok 6 Batam, Desa Tanah Merah, Kecamatan Tanah Merah," Ungkap Kapolres Inhil AKP Hadi Wicaksono melalui Paur Humas Iptu Warno. Rabu (19/8).
 
Warno menungkapkan bahwa api berasal dari rumah Hasanudin (40).
 
"Ketika iti, Hasanudin tengah tertidur pulas, kemudian dia merasa kepanasan dan melihat api di kamar belakang rumah dia. Ketika dia melihat, api sudah berkobar besar dibagian kamar tersebut," Kata Warno.
 
Melihat api sudah membesar, lanjutnya, Hasanudin beserta keluarganya langsung menyelamatkan diri.
 
"Karena api sudah membesar, dia tidak sempat untuk menyelamatkan barang-barang berharga milik dia," Terang Warno.
 
Kemudian lanjut Paur Humas Mapolres Inhil, korban bersama warga berusaha memadamkan api yang mengakibatkan dua unit rumah warga hangus serta dua unit rumah rusak ringan.
 
Akibat kejadian ini warga yang rumahnya hangus terbakar dan rusak ringan, mengalami kerugian ditaksir hingga Rp200 juta.
 
"Dan saat ini, akibat kebakaran masih dalam penyelidikan anggota Mapolsek Tanah Merah," pungkas Warno.
 
Berikut nama-nama korban yang dirilis olwh Polres Inhil :
1. Hasanudin (40) rusak berat, 
2. Johan (45) rusak berat,
3. Kondang (45) rusak ringan dan 
4.Tini (50) rusak ringan. (Ade)
Share
Berita Terkait
  • 5 hari lalu

    Dear Rakyat, PPN Naik jadi 12 Persen Lho, Kamu Tau kan Imbas-nya Kemana Saja?


    NASIONAL, METEROPOLIS, - Tarif Pajak Pertambahan
  • 3 minggu lalu

    Geger di Negeri-ku, Pegawai Komdigi Bekingi Situs Judi Online: Minta Bayaran, Pekerjakan Operator, hingga Sewa Ruko


    NASIONAL, - Jajaran Polda Metro Jaya menangkap sebelas oknum pegawa
  • satu bulan lalu

    Penting Bagi Pekerja Pengguna Laptop, Berikut Cara Membersihkan Cache di Laptop agar Tidak Lemot



    Komentar
  •