Sabtu, 19 September 2015 14:05:00
Kantor Pos Tembilahan Kini Bisa Layani Pengiriman Sepeda Motor
RIAUONE.COM, TEMBILAHAN, INHIL, ROC - Kabar gembira, kini Kantor Pos Tembilahan sudah bisa melayani pengiriman barang berjenis kendaraan roda dua.
Hal tersebut disampaikan Kepala Kantor Pos Tembilahan, Riyan Renova kepada awak media. Sabtu (19/9).
Riyan mengatakan bahwa Kantor Pos Tembilahan yang berada di Jalan Hangtuah No 3 Temnilahan sudah bisa malayani pengiriman barang jenis sepeda motor dan pelayanan ini merupakan salah satu layanan terbaru yang dimiliki oleh Pos Indonesia.
"Pengiriman sepeda motor adalah salah satu layanan dari sekian banyak layanan yang dimiliki oleh PT Pos Indoensia mulai dari Pos Ekspress, Pos Kilat Khusus, Pos Biasa, Kiriman Luar Negeri, bahkan kiriman Paket Jumbo Pun yang Beratnya lebih dari 50 Kg bisa dikirim dengan menggunakan Layanan Pos," Ungkap Riyan.
Jadi, lanjutnya, bagi masyarakat yang ingin mengirimkan sepeda motor buat anak yang sedang kuliah diluar daerah, atau bagi yang akan pindah tempat tinggal tidak usah repot-repot, kirim saja sepeda motornya melalui kantor Pos.
Untuk di ketahui Kirim Sepeda motor melalui Kantor Pos dijamin mudah dan aman.
"Untuk informasi lebih lanjut silahkan datang ke Kantor Pos terdekat atau hubungi Kantor Pos Tembilahan," Tandasnya. (rgl)
Share
Berita Terkait
Berikut Daftar Motor Listrik yang Dapat Insentif, Kini Ada 25 Model
NASIONAL, - Pemerintah terus mendorong peningkatkan pembelian kendaraan listrik. Salah satu upayanya adalah pemberian insentif pembeli bagi motor listrik, mobil listrik, dan bus
Kapolsek Ujungbatu Ajak Warga Desa Suka Damai Aktifkan Pos Sat Kamling, Sebagai Upaya Cegah Gangguan Kamtibmas
Rokan Hulu, RiauOne.Com - Permasalahan Tindak Pidana Ringan (Tipiring), Serta aksi balap liar menjadi pertanyaan yang kerap utarakan oleh warga dalam setiap pelaksanaan Jum'
Gelapkan Sepeda Motor Pria Asal Desa Alahan Diamankan Di Polsek Rokan IV Koto
Rokan Hulu, RiauOne.Com - Kapolsek Rokan IV Koto AKP. Yohanes Tindaon SH berhasil mengungkap tindak pidana penggelapan sepeda motor oleh tersangka yang berinisial KH (39) warga
Sebanyak 20 Sapi di Bengkalis dan Kampar Positif PMK, Totalnya Jadi 60 Terpapar
RIAU, PEKANBARU - Sebanyak lima kabupaten di Provinsi Riau sudah terpapar Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) hewan ternak, setelah Bengkalis dan Kampar dinyatakan positif PMK. <
Komentar