
Kamis, 15 Januari 2015 15:11:00
Kasus Pembuangan Bayi di Indragiri Hilir, Polisi Buru Pelaku

riauonecom, Tembilahan, roc, - Dengan adanya penemuan seorang bayi perempuan di areDesa Secalang Kecamatan Keritang beberapa hari lalu Jajaran Polres Indragiri Hilir (Inhil) terus berupaya menguak pelaku pembuangan bayi mungil tersebut Hal itu disampaikan Kapolres Inhil, AKBP Suwoyo SIK Msi melalui Kasat Reskrim, AKP Ade Zamrah Kepada media Kamis (15/1/2015).
“Kami terus berusaha mencaritahu siapa pelaku pembuangan bayi itu,”ungkap Ade.
Ade Zamrah menyampaikan pihaknya belum bisa melakukan dugaan apakah pelaku merupakan masyarakat tempatan atau masyarakat dari luar Desa Sencalang.“Kami masih dalami, informasi yang kami peroleh sangat tipis dan di lokasi tersebut juga tidak ramai penduduk,”tambahnya.
Hingga kini, polisi masih terus melakukan pengembangan di lokasi tentang kemungkinan adanya warga yang menuju lokasi sebelum ditemukannya bayi malang tersebut.
Dugaan awal polisi, bayi tersebut merupakan hasil hubungan gelap.“ Biasanya ini hasil dari hubungan gelap yang tidak ingin diketahui oleh orang,” pungkasnya.
Hingga berita ini diturunkan, bayi mungil tersebut masih dirawat di Rumah Sakit UmumDaerah (RSUD) Puri Husada (PH) Tembilahan. (tbh)
Share
Berita Terkait

Gaji Enam Orang Direksi Pertamina ini Masing-masing Tembus Rp57,3 Miliar per tahun, atau Rp4,7 Miliar per bulan Per Orang
NASIONAL, Jakarta, - PT Pertamina (Persero) tenga

Geger Kasus Disertasi Bahlil Lahadalia, Rektor UI Beri Sanksi Tunda Kenaikan Pangkat Promotor dan Ko-promotor
Rektor UI menunda kenaikan pangkat

Kasus Oplos BBM Korupsi Pertamina Rp193 Triliun, Kejagung Periksa Eks Dirjen Migas ESDM
NASIONAL, HUKRIM, - Pihak Kejaksaan Agung (K

CEO Siloam Hospitals Tertangkap Kamera Pulang Kerja Naik Helikopter, Tertawa Ketemu Pengunggah Video Dirinya
ENTERTAIN, VIRAL, - Kaya yang sederhana, begitula
Komentar
Copyright © 2012 - 2025 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified