Selasa, 27 April 2021 11:40:00
Ramadhan ke 14
Wabup Inhil Silaturahmi dengan Masyarakat Gaung
TEMBILAHAN - Puasa Ke-14 Ramadhan 1442 H Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir kembali melaksanakan Silaturahmi bersama masyarakat dan Pemerintah Kecamatan Gaung, Senin (26/4/2021).
Kunjungan ke Kecamatan
Gaung yang dipimpin lansung Wakil Bupati H.Syamauddin Uti dalam rangka
meningkatkan Silaturrahim sekaligus melihat pembangunan yang sudah dan akan
dilaksanakan baik kantin maupun sekolah disamping melihat proses belajar
mengajar dengan pertemuan tatap muka dimasa Pendemi Covid-19 yang dilaksanakan
di SMP N 1 Gaung.
Silaturahmi antara
pemerintah dengan masyarakat Kecamatan Gaung yang dipusatkan di Mesjid
Jami'Al-Mujahidin kelurahan Kuala Lahang Kecamatan Gaung, Wakil Bupati
didampingi Dinas Perkim, Dinas Perindag, Bappeda, Bapenda, Kabag Prokopim dan Kabag
Serta Kasubag Bina Mental dan Spiritual Kesra Setda Inhil.
Sebelum menyampaikan sambuta, Wakil Bupati H.Syamauddin Uti menyerahkan 10 Exemplar Al-Qur'an dan secara pribadi uang tunai sebesar Rp 2 Juta untuk anak Yatim-piatu yang diterima salah seorang pengurus Mesjid.
"Mudah-mudahan dengan kunjungan ini dapat meningkatkan tali silaturahmi
antara Pemerintah Kabupaten dengan Pemerintah Kecamatan beseta masyarakatt. Dan
kegiatan ini kita juga melihat secara lansung pembangunan yang sedang dilaksanakan
di Kecamatan Gaung," ungkap Wabup.