Rabu, 18 Oktober 2023 14:35:00
ESI Inhu Jaring Atlet Terbaik PUBG Mobile, Road To Piala Bupati Pelalawan
RIAUONE, Inhu - Kabar gembira bagi para penggemar PUBG Mobile di Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) untuk menyalurkan bakat dan bersaing dengan pemain terbaik, dapatkan hadiah, piala dan sertifikat serta Road To Piala Bupati Pelalawan.
Pengurus Cabang Olahraga Elektronik Sports Indonesia (ESI) Inhu open turnamen Offline PUBG Mobile dalam rangka memperingati hari Sumpah Pemuda yang akan diselenggarakan di Papa Royal Pematang Reba, Sabtu 28 sampai dengan 29 Oktober 2023.
Hal tersebut disampaikan Ketua ESI Inhu, Sulaiman Aditama Winata kepada wartawan, Rabu (18/10/ 2023) mengatakan untuk memperingati hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 2023, pengurus ESI Inhu akan mengadakan Turnamen Offline PUBG Mobile di Pematang Reba.
Lanjut Sulaiman, bagi para penggemar PUBG Mobile bisa mendaftarkan timnya untuk mengikuti kompetisi ini, sekaligus untuk menyalurkan bakat dan ada hadiah serta sertifikat yang sudah disediakan pihak panitia.
"Kompetisi yang kami selenggarakan dalam rangka untuk memperingati hari Sumpah Pemuda dan Turnamen Offline PUBG Mobile mengangkat tema memperkuat Integritas dan Produktivitas generasi muda masa kini. Semoga kompetisi ini berjalan dengan lancar dan sesuai dengan yang diharapkan," ungkap Sulaiman.
Dijelaskan Sulaiman, turnamen yang diselenggarakan ESI Inhu selain memperingati hari Sumpah Pemuda juga menjaring pemain terbaik untuk bisa bersaing di tingkat Provinsi sekaligus Road To Piala Bupati Pelalawan.
"Saya berharap kepada semua peserta yang mengikuti turnamen PUBG Mobile Offline bisa menjaga keamanan dan menjunjung tinggi sportifitas," harap Sulaiman.
Bagi yang mau mendaftar di open turnamen Offline PUBG Mobil yang diselenggarakan ESI Inhu, bisa menghubungi nomor WhatsApp 0823 8708 2015 dan untuk pendaftarannya gratis.
"Saya juga mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang sudah mendukung kegiatan ini terkhususnya pengurus ESI Inhu yang sudah berkerja keras atas Turnamen Offline PUBG Mobile yang akan diselenggarakan 28 Oktober 2023 mendatang," pungkas Sulaiman.
Ditempat terpisah pemilik Papa Royal, Suwindi saat dikonfirmasi wartawan membenarkan Turnamen Offline PUBG Mobile rencananya diadakan di Papa Royal Pematang Reba yang diselenggarakan oleh teman teman ESI Inhu pada 28 Oktober 2023. **Satria