
Kamis, 18 Desember 2014 05:45:00
Kabupaten Indragiri Hulu Launching Kartu PNS Elektronik

riauonecom, rengat, roc - Bupati Indragiri Hulu Yopi Arianto,SE hadir sekaligus membuka secara resmi acara launching dan sosialisasi pemanfaatan kartu Pegawai Negeri Sipil Elektronik (KPE) di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Indragiri Hulu. Kegiatan dilaksanakan di Aula Bappeda Kabupaten Inhu (15/12/2014) lalu.
Turut hadir juga dalam acara tersebut Perwakilan BKN Provinsi Riau, Asisten, Staf Ahli, Kadis, Kaban, Kakan, Kabag serta beberapa PNS di lingkungan Pemkab Inhu yg menjadi peserta sosialisasi KPE.
Dalam laporannya Kepala BKD Inhu Wardiati,S.Sos, menyampaikan bahwa penyelenggaraan launching dan sosialisasi KPE ini ditujukan bagi para PNS dilingkungan Pemkab Inhu. Pada dasarnya bertujuan untuk memberikan Informasi tentang Kartu Pegawai Negeri Sipil Elektronik terhadap PNS dalam menjalankan fungsinya untuk memberikan pelayanan sebagai aparatur negara.
Selanjutnya dalam kesempatan itu, Direktur Dana dan Jasa Bank Riau Kepri, Nizam menyampaikan bahwa Kabupaten Indragiri Hulu tahun 2014 ini akan diluncurkan sebanyak 6440 Kartu KPE.
Beliau juga menyampaikan sejumlah bantuan yang diserahkan dari Bank Riau kepada Pemda Kab. Inhu diantaranya 1 buah bus dan uang tunai sebesar Rp1 milyar.
Sementara itu, sebelum membuka secara resmi launching dan sosialisasi pemanfaatan kartu Pegawai Negeri Sipil Elektronik Bupati Inhu H. Yopi Arianto, SE mengharapkan dalam rangka launching dan proses sosialisasi KPE ini, agar Bank Riau dapat memberikan pendampingan secara total.
”Baik dalam cara serta manfaat penggunaan Kartu KPE ini, mulai dari tingkat desa, kecamatan hingga Kabupaten. Sehingga dalam fungsinya, proses sosialisasi dan penggunaan KPE ini dapat terlaksana dengan baik,”ujarnya. (ari)
Share
Berita Terkait

Peruri Diam Berhari-hari ditanya Duit Gagal Pembelian e-Materai, Netizen: Banyak Banget Potongan ini itu, Sudah Admin Rp2500 Lho
NASIONAL, - Informasi pemulih

Gaji Rp15 Juta/Bulan, PNS Direktorat Jenderal Pajak Pilih Resign Jadi Penjual Ayam Geprek, Kenapa?
NASIONAL, Viral di media sosial (medsos) TikTok seorang pegawai negeri sipil (PNS) di Direktorat Jenderal Pajak (DJP) memutuskan untuk resign dan memilih untuk menjadi pen

Rekrutmen CPNS 2023 Segera Dibuka, Kabar Baik Lulusan S1 di 11 Formasi Ini, Cek Link Pendaftarannya
NASIONAL, - CPNS 2023 segera dibuka, lulusan S1 berpeluang di 11 formasi ini, cek link pendaftarannya. Pemerintah telah mengonfirmasi jadwal pendaftaran CPNS 2023.
Rekrutm

Berikut Link Resmi Pendaftaran CPNS 2023, Ini 6 Dokumen Penting Menurut Menpan RB
NASIONAL, - Link resmi pendaftaran CPNS 2023.
Komentar