• Home
  • Riau Raya
  • Sekretaris PDIP Kampar : Hanafi indisipliner dan tidak loyal terhadap partai, Sanksi Akan di Musyawarahkan di DPC
Minggu, 04 Januari 2015 17:09:00

Sekretaris PDIP Kampar : Hanafi indisipliner dan tidak loyal terhadap partai, Sanksi Akan di Musyawarahkan di DPC

foto (abu)
riauonecom, Kampar, roc, - Minggu, 04/1/15, Harianto Arbi, Sekretaris PDIP Kampar menjawab ,Terkait  Keputusan soal dana konsolidasi,  itu adalah mengacu pada Hasil Rakerda PDIP Provinsi Riau di Pekanbaru bulan Juli tahun 2012 , Hal itu bertujuan utk memperoleh kursi dan suara sangat signifikan di Riau Menyikapi hal itu DPC Kampar membuat rapat dan memfollow up keputusan tersebut Sehingga disosialisasikan kepada semua caleg DPRD Kampar, Dan caleg masing-masing Dapil membuat kesepakatan bermaterai yang ditandatangani oleh semua Caleg dan diketahui oleh DPC Partai.
 
Salah satu point nya adalah meminta agar DPC utk mengambil dan mendistribusikan dana konsolidasi tersebut, Kepada Caleg-caleg yg belum berhasil yg diambil dr caleg yg terpilih, Semua surat-surat dan keputusan itu telah dikirimkan ke masing-masing anggota DPRD dari PDIP dan ditembuskan ke DPD dan DPP. 
 
Artinya DPD dan DPP juga mengetahui soal kebijakan itu dan sampai saat ini DPC Kampar belum menerima intruksi dari DPD dan DPP untuk meninjau ulang keputusan tersebut.
 
Jika ada kader yg tidak mematuhi sebuah keputusan dan kebijakan partai yg setingkatnya maka kader tersebut terindikasi melakukan indisipliner dan tidak loyal terhadap partai
 
 
Soal sanksi akan kita putuskan dalam rapat DPC dan hingga saat ini dpc tidak menerima surat keberatan atau penolakan dari Hanafi mengenai hal itu.
 
Sebagaimana berita sebelumnya, Hanafia Anggota DPRD Kampar, dinilai mengangkangi dan melakukan pembangkangan terhadap keputusan Partai PDIP Perjuangan Kampar, dimana setiap anggota DPRD yang duduk wajib menyumbang kepartai  untuk para Caleg yang gagal menduduki Kursi DPRD Kampar hal ini, merupakan Keputusan bersama yang sudah di sepakati secara bersama di saat Sebelum Pemilu 9 April 2014, besar sumbangan itu seribu (Rp1000 ) persuara, adapun Dana tersebut di bagikan kepada semua caleg yang tidak duduk menjadi Anggota DPRD Kampar. Hal ini dilakukan DPC PDIP Kampar dalam upaya membangun kebersamaan dan soliditas sesama Kader. namun Hanafi bersikeras dan menantang keputusan tersebut. (abu)
Share
Berita Terkait
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified