Selasa, 17 April 2018 17:03:00
Besok, AMARAH Lakukan Aksi Demo di Depan Kantor Bank Riau Kepri
PEKANBARU - Perkumpulan Aliansi Masyarakat Riau Bermarwah (Amarah) kabarnya besok, Rabu (18/04/2018) akan melaksanakan aksi unjuk rasa terkait indikasi tindak pidana korupsi di lingkungan Bank Riau Kepri, hal ini langsung disampaikan Pengurus AMARAH Riau, Bherry Tinanto, S. IP kepada awak media, melalui pesan singkat WA, Selasa (17/04) Pagi.
Menurut Bherry Tinanto, S. IP yang akrab dipanggil Bherry, bahwa potensi dugaan tindak pidana korupsi bisa saja terjadi di instansi manapun dan tidak mustahil pula dilingkungan Bank Riau Kepri juga terjadi adanya tindak pidana korupsi.
"Indikasi korupsi di Bank Riau Kepri itu bisa saja. Dimanapun potensi korupsi itu selalu ada, power tend to corrupt. Besok kami akan minta ke dewan hasil kerja bank riau kepri 5 tahun terakhir" Sebut Bherry.
"Dan besok rabu kami akan melakukan aksi unjuk rasa ke depan kantor Bank Riau Kepri" Sambung Berry melalui pesan singkat WA selulernya.
Sebelumnya, sebagaimana awak media lain yang menuliskan, bahwa Informasi terkait dugaan pelaporan Bank Riau Kepri ke KPK tersebut telah beredar di media massa, Namun identitas pelapornya tidak diketahui. (kp/roc)
Share
Komentar