Sabtu, 01 Desember 2018 22:49:00
Dokter Riau Gelar Aksi Damai , Beri dukungan Teman Sejawat
PEKANBARU - Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Wilayah Riau Bersama Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PDGI) Wilayah Riau dan Ikatan Ahli Bedah Indonesia (IKABI) Korwil Riau turun ke jalan menggelar aksi damai. Mereka meminta agar penunda Penahanan terhadap Tiga orang dokter spesialis yang ditahan oleh Jaksa beberapa waktu lalu.
Sebagaimana diketahui, Tiga orang dokter BLUD RSUD Arifin Achmad, dr Kuswan A Pamungkas SpBP-RE, dr Weli Zulfikar SpB(K)KL dan Drg Masrial SpBM telah diserahkan berkas pemeriksaan kepada pihak Kejaksaan dan kemudian dilakukan penahanan.
Ratusan Dokter Riau ini turun ke Jalan untuk menyampaikan kepedulian mereka terhadap teman seprofesinya, Bahkan mereka rela berkorban untuk memperjuangan kebenaran.
"Apabila dokter melanggar hukum, tidak akan kami bela, Akan tetapi kalau memang tidak terbukti akan kami bela sampai titik darah Penghabisan" kata dr Zul Asdi.SpB Ketua IDI Wilayah Riau saat orasinya.
Selain itu, mereka menyampaikan Harapannya kepada pemerintah dan penegak hukum dengan membentangkan spanduk dan bertuliskan Harapan - Harapan terhadap Proses Yang dijalani Oleh Teman Sejawatnya serta Perbaikan Sistem Pelayanan Kesehatan, diantaranya bertuliskan : Perbaikan Sistem Regulasi Dan Sistem Pelayanan Kesehatan yang lebih Baik', 'Defensive Medicine Adalah, Pilihan Yang Tidak Baik', 'Dokter Korban Sistem Dokter Terluka,,,!!' 'Dokter adalah Korban Sistem...' dan 'PDGI Wilayah Riau Save Dokter dan Dokter Gigi.
Mereka juga meminta kepada pemerintah setempat agar memberikan ruang dan kepercayaan dalam Menjalankan Profesinya yang bertanggung jawab kepada seluruh dokter yang ada di Riau bahkan seluruh Indonesia.
"Kedepannya dokter dan dokter gigi Riau dapat bekerja dengan tenang dan semua peralatan dapat disediakan oleh yang berwenang," ungkapnya kembali.
Selain itu, ia juga meminta kepada semua dokter agar menjalankan tugas profesi dengan sepenuh hati. Supaya Pelayanan Kepada pasien dapat diberikan dengan Baik.
"Apabila ada pasien yang mau di operasi akan kita selamatkan, sebagaimana yang sudah ada didalam sumpah kita. Saya minta kepada semua dokter untuk melayani pasien, Demi kepentingan pasien dan masyarakat," Tegas dr Zul.
Selain menggelar aksi damai, para dokter ini menyampaikan beberapa puisi dan Doa Bersama. Bahkan mereka juga menyayikan lagi Indonesia, Padamu Negeri dan membacakan Secara Bersama Sumpah Dokter dan Juga Sumpah Dokter Gigi. (TR/ MN)