Selasa, 05 November 2019 09:00:00
Forsa Brimasda Gelar Lomba Menanam Brimasda 2019
PEKANBARU-Lomba Menanam Brimasda 2019 merupakan salah satu acara terbesar tahunan yang di selenggarakan oleh Forum Studi Agribisnis Bibit Dari Mahasiswa Muda atau biasa disebut Forsa Brimasda dan Dewan Mahasiswa Fakultas Pertanian dan Peternakan UIN SUSKA Riau dalam rangka memperingati Hut Forsa Brimasda ke-6 tahun.
Acara ini bertujuan memberikan edukasi kepada mahasiswa se-Pekanbaru juga kalangan Dosen serta Pegawai se-lingkungan UIN SUSKA Riau mengenai budidaya tanaman, baik dari segi persiapan media tanam, penanaman benih, pemupukan, perawatan, pemeliharaan serta pengendalian hama dan penyakit tanaman.
Seluruh rangkaian kegiatan lomba menanam Forsa Brimasda 2019 tingkat Pekanbaru ini diharapkan tidak hanya memberikan edukasi kepada peserta, namun juga merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan pengetahuan peserta di bidang pertanian, khususnya budidaya tanaman sayuran.
Panitia pelaksana juga berharap, dengan adanya kegiatan ini peserta dapat menyediakan sendiri sayuran yang akan di konsumsi unuk kebutuhan sehari-hari, bukan mengharapkan dari pasar lagi.
Lomba Menanam Brimasda 2019 akan dilaksanakan kurang lebih satu bulan lamanya. Pembukaan lomba menanam Forsa Brimasda 2019 dilaksanakan pada tanggal 16 November 2019 dan panen pada bulan Desember 2019. Dengan membayar uang pendaftaran sebesar Rp 20.000, peserta sudah mendapatkan 4 polybag yang berisi media tanam dan kompos. Ada juga 4 jenis benih sayuran serta pupuk kimia sebagai pupuk tahap awal bagi peserta lomba menanam.
Pendaftaran dapat di lakukan melalui social media @forsabrimasda atau bisa hubungi contact person 0813-6478-5892 (Isil) atau juga bisa langsung ke kesekretariatan Forsa Brimasda di Gedung Al-Fill lantai 1 Fapertapet UIN Suska Riau. Kegiatan ini selain mendapat dukungan dari Dewan Mahasiswa Fapertapet UIN Suska, Civitas akademika Fakultas, juga disupport langsung oleh PT. Benih Pertiwi (Benihnya petani Indonesia), Pupuk Lao Ying, PT. Nufarm Indonesia dan Terra Compost. (*)