• Home
  • Riau Raya
  • DPRD Gelar Pleno Penetapan Bupati-Wabup Terpilih Pelalawan
Jumat, 29 Januari 2016 08:12:00

DPRD Gelar Pleno Penetapan Bupati-Wabup Terpilih Pelalawan

DPRD Pelalawan.
RIAUONE.COM, PELALAWAN, ROC, - Pada Rabu (27/1) kemarin KPU Pelalawan menggelar pleno penetapan Bupati-Wakil Bupati Pelalawan terpilih HM Harris-Zardewan hasil Pilkada Desember 2015 lalu.
 
Hasil penetapan Bupati-Wakil Bupati Pelalawan terpilih periode 2016-2021 oleh KPU Pelalawan kemarin itu langsung  disahkan penetapannya oleh  DPRD Pelalawan melalui sidang rapat paripurna istimewa di Ruangan Rapat Paripurna DPRD Pelalawan di Pangkalan Kerinci, Kamis (28/1).
 
Pada sidang penetapan melalui Rapat Paripurna Istimewa  DPRD Pelalawan  tersebut dipimpin langsung Ketua DPRD Pelalawan Nazarudin MH didampingi Wakil Ketua DPRD Pelalawan Supriyanto SP dan Wakil Ketua DPRD Pelalawan Indra Kampe. Dihadiri sejumlah anggota DPRD Pelalawan, Bupati Pelalawan, Ketua KPU, Panwaslu, Sekdakab dan pejabat di lingkup Pemkab Pelalawan, tokoh masyarakat Pelalawan serta tamu undangan lainnya.
 
Ketua DPRD Pelalawan Nazarudin Mh mengaku, bahwa pengumuman penetapan pasangan Bupati-Wakil Bupati Pelalawan terpilih hasil Pilkada Pelalawan lalu  meraih 21.996 suara (53,02 %) dari paslon Zukrti-Anas  meraih 19.493 suara (48,98 %).
 
Rapat Paripurna DPRD Pelalawan itu sebagai  implementasi amanat Peraturan Pemerintah Nomor 6 tahun 2005 tentang pemilihan, pengesahan dan pemberhentian kepala daerah yang diatur dalam pasal 99 ayat 2 yang berbunyi  bahwa DPRD Kabupaten mengusulkan pasangan calon bupati-wakil Bupati terpilih kepada Mendagri melalui Gubernur Riau untuk penerbitan SK pengangkatan Bupati-Wakil Bupati Pelalawan terpilih hasil Pilkada Pelalawan 9 Desember 2015 lalu tersebut.
 
"Untuk bisa diterbitkan SK pengangkatan Bupati-Wakil Bupati terpilih memang paling lama tiga hari telah diajukan pada Mendagri melalui Gubernur berdasarkan berita acara penetapan pasangan calon terpilih dari KPU Kabupaten dengan didasari berkas pemilihan Bupati-Wakil Bupati Pelalawan hasil Pilkada Pelalawan tahun kemarin. Apabila telah diajukan dan telah diterbitkan SK-nya maka Bupati-Wakil Bupati terpilih Pelalawan sudah bias dilaksanakan pelantikannya," tegas Nasarudin. (pnc/roc).
Share
Berita Terkait
  • 7 tahun lalu

    DPRD Pelalawan Gelar Sidang Paripurna Penyampaian KUA PPAS Perubahan APBD 2017

    Pelalawan, riauone.com - DPRD Kabupaten Pelalawan menggelar sidang Paripurna Penyampaian KUA PPAS RAPBD Kabupaten Pelalawan Tahun 2017 oleh Pemerintah Daer
  • 7 tahun lalu

    Merasa Tidak dihargai OPD, DPRD Pelalawan Tunda Rapat Paripurna

    PELALAWAN - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pelalawan menunda rapat paripurna penyampaian pemandangan umum fraksi terhadap dua Rancangan Peraturan Daerah (R
  • 8 tahun lalu

    DPRD Pelalawan Desak Diskop UMKM - Perindag Sidak Waralaba

    PELALAWAN - Kurangnya pengawasan Dinas Koperasi UKM - Perindag (Diskop UKM Perindag) Kabupaten Pelalawan pada harga satuan barang dan barang yang dijual oleh pihak waralaba
  • 8 tahun lalu

    Terkait Janji Kelanjutan Pembangunan Jalan, Dewan Pelalawan Segera Panggil Pertamina

    PELALAWAN - Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Dearah (DPRD) Kabupaten Pelalawan dalam waktu dekat ini akan memanggil PT Pertamina EP Lirik.
     
  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified