Senin, 02 Maret 2015 15:25:00

Dishub Pelalawan Segera Tertibkan Kapal Tongkang

dermaga dumai. (roc)
riauonecom, pelalawan, roc, - Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informasi (Dishubkominfo) Pelalawan berencana akan menertibkan kapal-kapal tongkang yang bersandar secara liar. Pasalnya, banyak ditemukan kapal-kapal tongkang bersandar tidak pada tempatnya.
 
"Kita akan tertibkan kapal-kapal tongkang yang ada, tentunya kita tertibkan untuk retribusinya," terang Kepala Dishubkominfo Pelalawan, T Ridwan Mustafa, Senin (2/3/15).
 
Disebutkan Ridwan Mustafa, untuk besaran retribusinya, pihaknya akan menentukan lamanya kapal-kapal tongkang tersebut bersandar. "Besaran retribusinya kita tentukan dari lamanya kapal-kapal tongkang itu bersandar," sebutnya.
 
Sebelumnya, kapal-kapl tongkang milik PT Arara Abadi banyak yang bersandar di Pulau Untut, Desa Labuhan Bilik, Kecamatan Teluk Meranti.
 
Kapal-kapal tongkang milik perusahaan tersebut, bersandar menggunakan pepohonan yang ada di bibir pulau sebagai tempat untuk bertambat. Sampai saat ini, belum ada penertiban dari pihak terkait. (rtc/roc)
Share
Berita Terkait
  • 11 bulan lalu

    Boikot Mendunia untuk Israel, Warganet Desak Pemerintah Tolak Keras Kapal Dagang Israel Mau Berlabuh di Indonesia

    Malaysia dan Australia juga menolak kapal-kapal Israel berlabuh di pelabuhannya.

  • tahun lalu

    Sambil Berlatih Perang dengan Negara Oman, Ini Kekuatan Zibo, Kapal Perang Cina yang Dikirim ke Timur Tengah


    DUNIA,  - Perang di antara Palestina dan Israel ditengarai membuat geopolitik dunia memanas. Bukan hanya negara Timur Tengah dan Barat ya
  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified