Sabtu, 01 Juli 2017 15:57:00
Meski Tak Diusung Partai Golkar, HM Harris Siap Bertarung di Pilgub Riau 2018
PELALAWAN, RIAUONE.COM - Konstelasi politik menjelang pemilihan Gubernur Riau (Pilgubri) 2018 semakin menghangat, terutama bakal calon (balon) dari Partai Golkar. Beberapa Kepala Daerah yang berasal Partai Golkar saling berebut untuk mendapatkan restu diusung partainya menuju Riau satu.
Kalau kita melihat sejarah kebelakang, Gubernur Riau bisa dipastikan berasal dari Partai Golkar. Untuk itu, sosialiasi yang dilakukan beberapa kader Partai Golkar untuk merebut simpati DPP Partai Golkar agar dapat diusung partainya adalah pertarungan Pilgubri yang sesungguhnya.
Salah satu balon yang berambisi untuk bertarung di Pilgubri 2018 yang juga kader terbaik Partai Golkar adalah HM Harris yang saat ini juga menjabat sebagai Bupati Pelalawan. Hal tersebut dinyatakan HM Harris tepat diusianya yang ke-67 beberapa bulan yang lalu.
Berbagai persiapan dan konsolidasi dilakukan oleh HM Harris untuk dapat bertarung di Pilgubri 2018. Salah satunya adalah mensosialisasikan dirinya kepada masyarakat disetiap kunjungan ke daerah-daerah Kabupaten di Riau. Baliho dan spanduk menghiasi setiap sudut kota Kabupaten di Riau. Tak cuma sekedar berharap diusung Partai Golkar, HM Harris pun sibuk mendaftarkan diri ke partai politik lainnya.
Mulai dari PKS, Nasdem, PAN hingga PDIP. Sepertinya HM Harris memang sudah siap bertarung merebut kursi Gubernur Riau periode 2019-2024 mendatang. Bahkan HM Harris siap bertarung berhadapan dengan partai yang membesarkannya apabila dirinya tidak terpilih atau diusung Partai Golkar.
"Untuk maju sebagai Calon Gubernur (Cagub) Riau kan banyak caranya. Bisa melalui jalur independen atau gabungan beberapa partai politik. Saya akan tetap maju Pilgubri dari salah satunya meski tidak diusung Partai Golkar," tegas Harris kepada Riauone.com selepas Shalat Ied Fitri di Lapangan Sepak Bola Pangkalan Kerinci, Sabtu (25/06).
Kalau melihat kemampuan berpolitik HM Harris, memang tidak bisa diragukan lagi. Diawali dari seorang pengusaha di jaman Orde Baru, HM Harris masuk ke ranah perpolitikan Indonesia sebagai anggota DPRD Kabupaten Pelalawan dari Partai Golkar dua periode, bahkan beliau terpilih menduduki jabatan sebagai Ketua DPRD.
Selanjutnya dua periode pula HM Harris menahkodai Kabupaten Pelalawan sebagai Bupati Pelalawan sampai saat ini. Sepertinya ambisi dan mimpi HM Harris untuk tetap berkiprah di dunia politik khususnya di Riau tak pernah surut. Dalam setiap kesempatan berbicara, HM Harris selalu mengatakan Riau akan bisa lebih maju seandainya pemimpin di Negeri Lancang Kuning punya misi dan visi yang jauh kedepan. Riau kaya akan Sumber Daya Alam (SDA) dan Sumber Daya Manusia (SDM).
"Kita kaya akan SDA dan SDM, jadi kalau kita pandai mengelolanya, kita akan lebih maju dari sekarang. Semua tergantung pemimpinnya. Pemimpin harus punya misi dan visi yang jelas, serta selalu berpikir inovatif untuk menggali potensi yang ada di Riau," katanya.
Sekarang kita tinggal menunggu, apakah HM Harris akan mulus menduduki kursi Riau Satu bersama Partai Golkar, atau bersusah payah mendayung perahu dengan gabungan beberapa Parpol atau malah sebaliknya, redup seiring usia yang semakin menua dengan ambisi dan mimpinya membangun Riau lebih baik. (ton).
Share
Komentar