Senin, 19 Juni 2017 05:58:00
Pengurus PSMTI Pelalawan Buka Puasa Bersama dan Santuni Anak Yatim
PANGKALANKERINCI, - Sebagai bentuk kepedulian sosial serta saling menghormati sesama umat beragama, Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Kabupaten Pelalawan mengadakan acara berbuka puasa bersama dengan anak-anak yatim yang berada di Pangkalan Kerinci, Minggu (18/06/2017) di Kantor PSMTI Pangkalan Kerinci Kabupaten Pelalawan Riau.
Dalam acara tersebut, hadir ketua PSMTI Pelalawan beserta pengurus serta anak-yatim yang didampingi Ustadz Suparyono dan Abdullah Karim. Pengurus PSMTI juga memberikan santunan kepada anak 50 orang anak yatim yang diwakili oleh Ketua PSMTI Edi Gunawan atau Akun dan beberapa orang pengurus PSMTI.
Sebagaimana diketahui PSMTI adalah Paguyuban warga Tionghoa, dan saat ini warga PSMTI yang berada di Kabupaten Pelalawan sudah lebih dari 500 Kepala Keluarga. Mereka umumnya berprofesi sebagai pengusaha dan tergolong sukses.
Dalam wawancara dengan riauone.com, Ketua PSMTI Akun menjelaskan maksud dan tujuan diadakannya kegiatan berbuka puasa dengan anak-anak yatim adalah untuk turut peduli dan merasakan bagaimana mereka hidup tanpa orang tua di bulan suci Ramadhan ini.
"Kita peduli dengan mereka dan PSMTI akan tetap mengagendakan kegiatan sosial seperti ini, karena berbagi sesama juga merupakan kebiasaan masyarakat tionghoa dimanapun berada," jelasnya.
Lebih lanjut Akun menjelaskan tentang rencana kegiatan pengurus PSMTI yang akan tetap peduli dengan masyarakat di Pelalawan, terutama dalam hal kegiatan sosial.
"Kita bukan hanya sekedar menyantuni anak yatim. Banyak agenda yang akan kami lakukan untuk membantu sesama, seperti bencana alam atau musibah. Salah satunya kegiatan yang minggu lalu kita adakan yaitu donor darah," pungkasnya.(tons)
Share
Berita Terkait
Komentar