Senin, 09 Mei 2016 16:17:00
19 Calon Sekdaprov Riau Jalani Ujian Kompetensi
PEKANBARU, RIAU, NUSANTARA, - Sebanyak 19 orang calon Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau, Senin (9/5/2016) mulai menjalani ujian kompetensi. Ujian yang digelar 9-11 Mei 2016 ini, dilakukan di Pustaka Soeman HS Pekanbaru.
"Ujian kompetensi calon Sekdaprov Riau secara tertulis ini dimulai tanggal 9-11 Mei, yang berkerjasama dengan Badan Kepewaian Negera (BKN). Jadi untuk penilaiannya dilakukan Pusat Penilaian Kompetensi," kata Kepala Badan Kepegawaian Pelatihan Pendidikan Daerah (BKP2D) Provinsi Riau, Asrizal kepada wartawan, Senin (9/5/2016).
Dari pantauan faktariau.com di lapangan, terlihat beberapa pejabat yang telah lolos seleksi administrasi beberapa waktu lalu mengikuti ujian kompetensi, di lantai 3 Ruang Bedah Buku, Pustaka Soeman HS Pekanbaru.
Salah satu pejabat yang terlihat hadir adalah Kasiarudin. Dia merupakan Staf Ahli Gubernur Riau Bidang Hukum dan Politik. Saat dikonfirmasi, dirinya mengaku saat ujian ada banyak pertanyaan yang ditanyakan, seperti aspek manajerial dan seputar Riau.
"Ada banyak pertanyaannya, seputar permasalahan yang ada di Riau, bagaimana pandangan kita, kajiannya serta apa solusi yang bisa diberikan seorang calon Sekda," sebut Kasiarudin.
Kasiaruddin mengaku, selain ujian tertulis ini selanjutnya masih ada serangkaian tes lagi. Berbentuk diskusi, presentasi, wawancara serta pembuatan makalah. Meski begitu, Kasiarudin optimis terhadap tes tersebut.
"Cuma karena penjabaran jawabannya cukup panjang, jadi sedikit pegal tangannya nulis," cetus Kasiaruddin usai melakukan tes sambil tersenyum. (frc/roc).
Share
Berita Terkait
Mengerucut, dari Enam, ini Tiga Calon Setda Dumai Diumumkan Tim Pansel
DUMAI, - Jumat (20/01/2017) Tim Pansel mengumumkan nama-nama peserta hasil seleksi kompetensi yang dilaksanakan dalam beberapa tahap dengan surat keputusan panitia seleksi
Enam Calon Sekda Usai Jalani Tes Kompetensi Hingga 17 Januari
DUMAI, - Enam orang Calon Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Dumai menjalani Penilaian Kompetensi Manajerial yang dilaksanakan sejak Selasa (10/1) hinggaa hari Senin (17/1/17)
Inilah 3 Calon Sekdaprov Riau Hasil Assesment
PEKANBARU, RIAU, - Panitia Seleksi (Pansel) Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau mengumumkan tiga nama calon Sekda yang lulus assesment tahap akhir, Senin (30/5).&nb
Panitia Seleksi Sekda Riau akan Kumpulkan Rekam Jejak Calon Sekda
PEKANBARU, RIAU, - Usai menjalani tes wawancara dan persentase sore kemarin, Panitia Seleksi (Pansel) calon Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) yang dipimpin Prof DR Muc
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified