• Home
  • Riau Raya
  • Masyarakat Indonesia Harus Punya Kompentensi Hadapi MEA
Rabu, 16 Maret 2016 07:55:00

Masyarakat Indonesia Harus Punya Kompentensi Hadapi MEA

ilustrasi.
PEKANBARU, RIAU, -- Diberlakukannya Masyarakat Ekonomi Asean (MEA), menuntut masyarakat Indonesia harus mempunya kompetensi dan juga sertifikasi untuk bisa bersaing dengan masyarakat Asean lainnya dalam berbagai bidang.
 
Hal itu disampaikan Plt Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Riau Drs Abdul Kadir, saat membuka kegiatan Pendidikan dan Pelatihan Tenaga Pendidik Lembaga Kursus, Selasa (15/3) malam disalah satu hotel di Pekanbaru.
 
"Karena dalam MEA itu bangsa lain yang punya kompetensi dan sertifikasi, bebas masuk ke Indonesia, kalau kita tidak mempersiapkan diri, maka kita akan kalah bersaing," tegas Kadir.
 
Dia mengatakan, pemberian diklat bagi tenaga pendidik kursus yang dilaksanakan adalah salah satu upaya untuk trus meningkatkan kompetensi para pendidik di Provinsi Riau, hingga nantinya mampu menghasilkan lulusan atau alumni yang berkualitas.
 
"Kita akan tingkatkan dulu kompetensi pendidik dan tenaga kependidikan, dengan demikian, mereka diharapkan akan mampu menjadi pendidik dan tenaga pendidik yang berkualitas, hingga mampu menghasilkan SDM yang berkualitas pula," ujarnya.
 
Karena itu, Kadir berpesan kepada 300 orang yang menjadi peserta dalam Diklat ini untuk bisa serius, dan yang terpenting adalah harus disiplin, dalam mengikuti berbagai rangkaian acara yang dilaksanakan hingga tanggal 20 Maret 2016 tersebut.
 
"Disiplin, itu yang utama terus kami tekankan kepada setiap peserta dari berbagai kegiatan yang kita laksanakan, karena jika tidak disiplin, maka tidak akan ada hasil yang diperoleh dari kegiatan ini, sekali lagi, harus serius dan disiplin," pesannya mengakhiri. (mcr/roc).
Share
Berita Terkait
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified