- Home
- Riau Raya
- Pembangunan Rel Kereta Api Pekanbaru-Dumai, Pemprov Segera Negoisasikan Harga Ganti Rugi Lahan
Rabu, 20 Juli 2016 06:47:00
Pembangunan Rel Kereta Api Pekanbaru-Dumai, Pemprov Segera Negoisasikan Harga Ganti Rugi Lahan
PEKANBARU, RIAU, - Sebelum melakukan pembebasan lahan yang kena lintas rel kereta api, Pemprov Riau akan melakukan konsultasi publik pada 22-28 Juli 2016 di enam kelurahan Kota Dumai.
Jika pada pertemuan antara Pemprov dengan masyarakat Dumai yang terkena ganti rugi tersebut bisa disepakati, maka langsung masuk dalam tahap ganti rugi oleh Badan Pertanahan Nasional (BPN). Sebaliknya, jika belum ada kesesuaian, maka akan kembali dilakukan negoisasi harga.
"Nanti Pemprov akan melakukan konsultasi publik ke Dumai. Jika disepakati harga kita lanjutkan dengan ganti rugi lahan oleh BPN," kata Ahmad Syah Harofie, usai memimpin rapat kelanjutan pembangunan Rel Kereta Api Pekanbaru-Dumai, Selasa (19/7/16).
Hadir pada kesempatan itu, Kadishub Riau Rahmat Rahim. Kemudian, enam kepala desa dan tiga camat di Kota Dumai. Dipaparkan pada pertemuan itu, setidaknya ada 644 persil lahan yang terkena lintasan proyek Trans Sumatera
Sejauh ini, papar Ahmad Syah belum ada reaksi negatif atas rencana ganti rugi lahan dari masyarakat. Sebaliknya, sejumlah warga justru mempertanyakan kapan mulai dilakukan.
"Artinya masyarakat sangat antusias, mereka semangat mempertanyakan ke lurahnya masing-masing kapan akan diganti rugi. Dengan begitu tidak ada masalah dipembebasan lahan," paparnya. (rac/roc/*).
Share
Berita Terkait
Sering Kecelakaan di Tol Permai, Kendaraan Lebihi Muatan dan Kecepatan Siap-Siap Ditilang
RIAU, Pekanbaru - Diawal tahun 2020, marak terjadi kecelakaan lalu lintas di ja
Cegah Kecelakaan, PT HK Pasang Marka Kejut dan Warning Light
RIAU, PEKANBARU - Tingginya angka kecelakaan di ruas jalan tol Pekanbaru-Dumai (Permai) menjadi keprihatinan banyak pihak. PT Hutama Karya (HK) selaku pengelola jalan bebas hamb
Kronologis Kecelakaan Tunggal di Tol Pekanbaru-Dumai
RIAU, PEKANBARU - Tol Pekanbaru - Dumai kembali menelan korban. Kali ini seorang dokter muda Nada Edwina (22) di Pekanbaru harus meregang nyawa setelah mobil Honda Brio BM 1627
Harga dan Rincian Tarif Tol Pekanbaru-Dumai
NASIONAL, - PT Hutama Karya (Persero) sudah mulai menerapkan tarif pada jalan tol Pekanbaru-Dumai, sejak 10 November 2020 lalu.
Bagi Anda yang ingin melintas, berikut rinc
Komentar