• Home
  • Riau Raya
  • Bupati Lantik 21 Kepala dan Pengawas Sekolah di Rohil
Kamis, 28 April 2016 17:45:00

Bupati Lantik 21 Kepala dan Pengawas Sekolah di Rohil

ROHIL, RIAU, - Bupati Rokan Hilir (Rohil) H suyatno melantik 21 kepala sekolah SD, SMP dan SMA serta guru pengawas di lingkungan Dinas Pendidikan Rohil, di Lantai 4 Kantor Bupati Rohil di Bagansiapiapi, Rabu, (27/4/16).
 
Bupati H Suyatno meminta kepada para kepala sekolah dan guru pengawas yang baru dilantik agar bekerja dengan penuh disiplin serta penuh tanggung jawab agar mutu pendidikan di Rohil tetap maju. Maju mundurnya mutu pendidikan di Rohil tergantung kepada para kepala sekolah dan guru serta para pengawasnya.
 
Bupati H Suyatno juga berharap kepada kepala sekolah dan pengawas yang telah dilantik agar memperbaiki tata kelola unit-unit sekolah, mempunyai disiplin dan menjalin hubungan yang baik dengan dewan guru dan murid, menciptakan pogram-pogram baru dalam hal pembelajaran.
 
"Bukankah keberhasilan kepala sekolah akan melahirkan dampak yang signifikan bagi sekolah maupun murid, dan mutu pendidikan akan terus meningkat supaya kita dapat bersaing dengan daerah-daerah yang lain," ujar Bupati.
 
Acara pelantikan tersebut juga dihadiri Ketua DPRD Rohil Nasrudin Hasan, Plt Sekda H Surya Arfan, pihak Kejaksaan, Dandim, staf ahli, kepala dinas, kantor dan badan di lingkungan Pemkab Rohil, termasuk pimpinan sekolah dan para undangan lainnya.
 
Bupati menyatakan pelantikan kepala sekolah tersebut sesuai peraturan Mendiknas Nomor 28 tahun 2010 tentang penugasan guru sebagai kepala sekolah. Selain itu, kata Bupati,  mutasi ini dilakukan mengingat terjadinya kekosongan jabatan akibat tidak adanya pejabat yang mengisi jabatan tersebut karena pensiun dan lain sebagainya.
 
"Terus kenapa dilakukan mutasi sementara 6 bulan sebelum dan 6 bulan setelah pelantikan kepala daerah tak bisa melakukan mutasi. Khusus untuk pengawas dan guru sekolah itu boleh dan sudah diatur,kita sudah tanyakan soal ini," tukas Bupati.
 
Terhadap 21 kepala dan pengawas sekolah tersebut, Bupati berpesan untuk dapat menjalankan amanah dengan baik dan mengedepankan disiplin, sebab majunya pendidikan juga sangat bergantung dengan Kepala dan Pengawas Sekolah yang disiplin. (adv/hms/pnc).

 

Share
Berita Terkait
  • 3 tahun lalu

    DPRD dan Pemda Rohil sepakati KUA PPAS Perubahan 2021

    ROHIL, Rohil - Dewan Perwakilan Rakyat daerah mengelar sidang paripurna dalam rangka penandatanganan persetujuan bersama antara pemerintah daerah dan DPRD tentang rancangan peru

  • 4 tahun lalu

    Diteken Garis Batas Bengkalis - Rohil, Bupati Bengkalis Tandatangani Kesepakatan Garis Batas

    PEKANBARU - Bupati Bengkalis Kasmarni menandatangani berita acara kesepakatan garis batas Kabupaten Bengkalis dan Kabupaten Rokan Hilir, Jumat 21 Mei 2021 di ruang Auditorium Gu

  • 4 tahun lalu

    Kabupaten Rokan Hilir Sepantasnya Mendapat Prioritas Dalam Pengelolaan Blok Rokan

    ROKANHILIR, - Direktur Utama Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Perusahaan Daerah (PD) Sarana Pembangunan Rokan Hilir (SPR) Kasmer Dahlan, S.IP, angkat bicara soal pemberitaan tent

  • 7 tahun lalu

    Pilgubri 2018, Panwaslu Rohil Minta PTPS Awasi Money Politic

    RIAUONE.COM, BAGANSIAPIAPI - Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Rokan Hilir kumpulkan Pengawas TPS guna mendapatkan pemahaman Bimbingan teknis (Bimtek)

  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified