Rabu, 05 Agustus 2015 07:20:00
Bupati Minta Bus Angkut JCH Rohil ke Pekanbaru Layak Pakai dan Miliki Toilet
RIAUONE.COM, ROHIL, ROC, - Pemberangkatan Jamaah Calon Haji (JCH) Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) tetap memakai trayek lama yakni melalui Pekanbaru. Maka diperlukan angkutan bus yang memadai dan memiliki toilet untuk mengangkut sebanyak 311 JCH Rohil dengan lama perjalanan antara tujuh sampai delapan jam dari Bagansiapiapi.
Permintaan agar JCH Rohil mempergunakan bus yang memadai tersebut disampaikan Bupati Rohil H Suyatno saat membuka acara pelaksanaan Bimbingan Manasik Haji 1436 H/2015 di Gedung Nasional, Bagansiapiapi baru-baru ini.
Bupati juga menggesa agar Panitia Pemberangkatan Ibadah Haji (PPIH) Rohil segera memanggil perusahaan oto (PO). "Panitia harus cari bus yang bagus. Sekdakab harus panggil pemilik PO agar ikut rapat. Ikutkan dan undang mereka rapat. Minta bus yang ada toilet di dalam. Kalau mereka sanggup, langsung buat pernyataan," kata Bupati.
Bupati H Suyatno mewanti-wanti agar jangan sampai bus yang dipergunakan tidak layak pakai. "Jangan bus yang digunakan yang rusak. Yang tidak ada fasilitas toiletnya. Kalau bus-nya tak layak pakai, tiba-tiba rusak di jalan, akan memperlambat ketibaan jamaah. Jangan pula bus rusak ban, tapi alatnya tidak ada," ucapnya.
Pada kesempatan itu, Bupati juga meminta Dishub Kominfo Rohil segera melakukan koordinasi dengan Satlantas Polres Rohil mengenai pengawalan dan pengamanan pemberangkatan JCH Rohil melalui rute darat dari Rohil ke Pekanbaru. Selain itu, terangnya, juga perlu berkoordinasi dengan Polantas di Duri dan Mandau.
"Pelayanan kepada jamaah haji dari tahun ke tahun harus meningkat, dari itu diharapkan pelayanan jamaah haji juga harus meningkat. Kita juga minta agar Tim Kesehatan tetap memantau jamaah, jangan mengharapkan Tim Kesehatan dari provinsi. Ini perlu, demi melayani kesehatan bapak-ibu di sana," pungkasnya. (adv/hms/pnc).
Share
Berita Terkait
Zarof Ricar Si Makelar Kasus, Gile Banget Orang Ini punya Aset Rp1 T Lebih
Horor Kecelakaan Truk di Riau, Jalan Tol Pekanbaru-Dumai Macet Panjang
Firaun, Kisah-nya Masuk dalam dalam Alquran, Arkeolog Temukan Pedang Firaun Berusia 3.000 Tahun di Mesir, Berhiaskan Lambang Ini
Israel dituding Tanam Alat Peledak di Alat Komunikasi Pager dan Walkie-Talkie
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified