Kamis, 13 Agustus 2015 10:03:00
Bupati Suyatno Lepas Lomba Gerak Jalan Beregu dan Senam Bugar Lansia Se-Rohil
RIAUONE.COM, ROHIL, ROC, - Dalam rangka peringatan HUT RI ke-70 dan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-43, Pemkab Rokan Hilir (Rohil) menggelar lomba gerak jalan beregu dan senam bugar usia lanjut (Lansia). Gerak jalan beregu diikuti 14 kecamatan dan senam bugar lansia diikuti 13 kecamatan se-Rokan Hilir.
Acara tersebut langsung dibuka dan dilepas Bupati Rohil H. Suyatno di halaman kantor Bupati Rohil Jalan Merdeka, Bagansiapiapi, Rabu (12/8).
Pada kesempatan itu Suyatno mengatakan, kegiatan ini memang gagasannya yang terinspirasi ketika berkunjung ke BKL Bintang Kejora di Kepenghuluan Bagan Jawa, Kecamatan Bangko yang melihat lansia melakukan
gerakan senam.
"Ini saya termotivasi sekaligus terinspirasi dari ibu-ibu lansia yang saya lihat masih mampu menggerakkan badannya. Begitu saya sampai di sini, bukan lansia lagi, tapi masih segar bugar. Keinginan saya itu, seperti senam di Bagan Jawa kemaren yang agak sedikit kocak. Sekarang peserta 50 tahun ke atas, tahun depan, lansia 60 tahun ke atas," ujar Suyatno.
Ketua Panitia Pelaksana, Sri Rahayu melaporkan, penyelenggaraan gerak jalan diikuti para lansia berumur 50 tahun ke atas, diikuti 14 kecamatan se-Rohil, empat kecamatan tidak mengirim peserta.
Rute start gerak jalan di depan kantor Bupati, Jalan Merdeka terus belok ke Jalan RM Pratomo, Jalan Tugu, Jalan Perwira dan finish di samping kantor Bupati Rohil.
Tambah Sri Rahayu, lomba senam untuk lansia umur 50 tahun ke atas ini juga ditampilkan senam tambahan dari peserta Persatuan Olahraga Pernapasan Indonesia (PORPI).
Untuk akomodasi dan konsumsi, peserta di luar Kecamatan Bangko, pihak panitia menyediakan penginapan di sejumlah hotel di Bagansiapiapi. Semua peserta disediakan konsumsi selama acara berlangsung.
Bagi pemenang lomba diberikan piala dan piagam. Sementara itu, hadiah bagi juara senam dan gerak jalan ditambah oleh Bupati Suyatno masing-masing juara I Rp5 juta, juara II Rp3 juta, juara II Rp2 juta.
Sementara itu untuk juara Pertama Senam Lansia dengan nilai 1.451 nomor urut 19 Bangko Pusako dan untuk gerak jalan beregu dimenangi oleh tim peserta dari Kecamatan Bagan Sinembah Raya. (adv/hms/pnc).
Share
Berita Terkait
Ada Apa dengan Miss Universe Indonesia 2024, Vina Anggi Sitorus Mundur dari Kontes MUID 2024
Dear Rakyat, PPN Naik jadi 12 Persen Lho, Kamu Tau kan Imbas-nya Kemana Saja?
NASIONAL, METEROPOLIS, - Tarif Pajak Pertambahan
Firaun, Kisah-nya Masuk dalam dalam Alquran, Arkeolog Temukan Pedang Firaun Berusia 3.000 Tahun di Mesir, Berhiaskan Lambang Ini
Pemerintah Buka Seleksi PPPK 2024 Hari Ini, Ini Link Pendaftarannya
NASIONAL, - Pendaftaran seleksi Pegawai Pemerintah d
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified