Selasa, 13 Januari 2015 12:16:00
Dishub Rohil Sosialisasi Penertiban PKL Jalan Pahlawan
RIAUONE.COM, ROHIL, - Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informasi Rokan Hilir (Rohil) melakukan pertemuan kembali dengan pedagang kaki lima Pasar Jalan Pahlawan Bagansiapiapi guna membahas relokasi pasar.
"Kita sosialisasi dengan pedagang tentang rencana penertiban pedagang sekaligus relokasi Pasar Jalan Pahlawan ke Pasar Jalan Bintang. Jadi, finalnya tanggal 15 Januari 2015, semua sudah harus pindah dan lokasi Pasar Pahlawan bersih," kata Kepala Dishubkominfo Rohil, H Mukhtar Lutvie, Selasa (13/1/2015).
Dikatakan, dalam sosialisasi Dishub mengingatkan pedagang supaya mengindahkan imbauan yang disampaikan guna ketertiban dan kenyamanan masyarakat dan pengendara.
"Selama ini Jalan Pahlawan dijadikan pedagang sebagai lokasi pasar, akibatnya arus lalulintas macet. Intinya, penertiban dilakukan demi kenyamanan dan keamanan masyarakat pengendara," ungkapnya.
Masih katanya, batas waktu yang diberikan terhadap pedagang dimaksudkan supaya pedagang dapat membenahi dan membongkar lapak dagangannya. Namun, jika tidak pihak berwenang yang akan langsung menertibkan.
"Kewenangan kita hanya sebatas penertiban kelancaran arus lalulintas jalan, mengenai penertiban lapak menjadi kewenangan dinas terkait seperti Satpol PP. Kegiatan itu juga dibac-kup TNI, DKP dan Dishub," jelasnya.
Di minta kesadaran pedagang untuk pindah ditempat yang ditentukan. Penertiban itu dimaksudkan untuk menstrilkan jalan utama di Ibukota Bagansiapiapi.
"Jadi ini maskudnya sangat baik, kalau selama ini pengendara memotong jalan, jadi sekarang bisa langsung," paparnya. (why/hms).
Share
Berita Terkait
Komentar