• Home
  • Riau Raya
  • Melalui Moment Imlek Tingkatkan Toleransi, Silahturami Diantara umat Beragama
Senin, 08 Februari 2016 09:10:00

Melalui Moment Imlek Tingkatkan Toleransi, Silahturami Diantara umat Beragama

imlek. ilustrasi
BAGANBATU, ROHIL, - Beberapa hari lagi sebahagian masyarakat Indonesia umumnya  suku Tionghua yang beragama Buddha dan Kong Hu Cu akan merayakan Tahun Baru Imlek.
 
Hal sama seperti umat Muslim yang akan menyambut datangnya Idul Fitri, mereka sudah mulai mempersiapkan diri dengan berbagai kegiatan, ada yang mulai mengecat  rumah, menghias rumah, membersihkan rumah dan mempersiapkan makanan untuk tamu yang akan datang serta tidak melupakan Angpau bagi sanak keluarga yang akan datang berkunjung kerumah, dan bagi anak anak ini merupakan moment yang di tunggu karena mereka akan mendapat tambahan  tabungan selain uang jajan yang mereka dapat dari orang tuanya.
 
Sebagai orang Tionghua tentu hal ini makin mendorong existensi perayaan tersebut, namun perayaan yang dilakukan oleh orang Tionghua bukan berarti bahwa mereka lebih mencintai tanah leluhur Tiongkok, tapi lebih merupakan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa atas karunia yang mereka sudah dapatkan selama hidup di dalam negara NKRI ini.
 
Di Pekanbaru, beberapa Organisasi masyarakat dan perkumpulan Tionghua seperti PSMTI, IKTP, IKTS, HPT Rohil dan organisasi keagamaan MBI, Walubi yang sudah lama exist di Pekanbaru hampir setiap tahun melakukan perayaan  Imlek secara bersama sama baik dengan masyarakat dan pemerintah.
 
Selain itu ada bazar imlek dan hiburan rakyat yang dilakukan secara swadaya di jalan Karet yang tahun ini berlangsung dari tanggal 3 s/d 6 Februari 2016, suasana menjadi sangat meriah karena sepanjang jalan Karet dipenuhi dengan lampion dan hiasan menuansa merah.
 
Ada juga kegiatan ceremonial Imlek bersama di furaya tanggal 10 Februari 2016 yang rencana akan dihadiri oleh Gubenur, Danrem, Kajati serta unsur Forkopimda. Perayaan puncak tahun baru imlek bersama pemerintah kota Pekanbaru  akan dilakukan pada 21 Februari dijalan Karet dengan tema malam Cap Go Meh.
 
"Ada fenomena yang kami saksikan pada event bazar imlek di jalan Karet, ternyata dari pengunjung yang panitia lihat bukan hanya masyarakat suku Tionghua yang datang melihat acara tersebut, tapi banyak sekali dijumpai kaum muda dan pencinta fotografi memanfaatkan moment Imlek ini untuk selfi dan mengambil foto foto kenangan," ungkap Siswaja Muljadi alias Aseng yang merupakan anggota DPRD Riau bersuku Tionghoa ini di Bagan Batu.
 
Jadi, lanjutnya, fenomena sebenarnya menunjukan bahwa bagi generasi muda, pertukaran budaya dan pemahaman akan budaya lain akan menambah wawasan berpikir , pengalaman serta pengetahuan yang baik yang selama ini mereka belum kenal dan pahami.
 
" Mari melalui moment imlek ini kita tingkatkan toleransi, Silahturami diantara umat Beragama di kota Pekanbaru, sehingga cita cita para sesepuh menjadikan kota Pekanbaru sebagai kota Bertuah dapat terwujud, Selamat tahun baru imlek 2567- 2016. Gong Xi Fa CHai," pungkasnya. (src/roc/*).
Share
Berita Terkait
  • 3 tahun lalu

    DPRD dan Pemda Rohil sepakati KUA PPAS Perubahan 2021

    ROHIL, Rohil - Dewan Perwakilan Rakyat daerah mengelar sidang paripurna dalam rangka penandatanganan persetujuan bersama antara pemerintah daerah dan DPRD tentang rancangan peru

  • 4 tahun lalu

    Diteken Garis Batas Bengkalis - Rohil, Bupati Bengkalis Tandatangani Kesepakatan Garis Batas

    PEKANBARU - Bupati Bengkalis Kasmarni menandatangani berita acara kesepakatan garis batas Kabupaten Bengkalis dan Kabupaten Rokan Hilir, Jumat 21 Mei 2021 di ruang Auditorium Gu

  • 4 tahun lalu

    Kabupaten Rokan Hilir Sepantasnya Mendapat Prioritas Dalam Pengelolaan Blok Rokan

    ROKANHILIR, - Direktur Utama Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Perusahaan Daerah (PD) Sarana Pembangunan Rokan Hilir (SPR) Kasmer Dahlan, S.IP, angkat bicara soal pemberitaan tent

  • 5 tahun lalu

    Sebanyak 3 Miliar Warga China Akan Mudik untuk Rayakan Tahun Baru Imlek

    DUNIA, BEIJING, - Tahun baru Imlek akan jatuh pada 25 Januari 2020. Di China, perayaan Imlek identik dengan mudik atau pulang kampung.

    Tak tanggung-tanggung, diperkirakan

  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified