Kamis, 22 Oktober 2015 07:46:00
Nelayan di 3 Kepenghuluan di Rohil Ini dapat Bantuan Jaring Ikan dari DKP
RIAUONE.COM, ROHIL, ROC, - Setelah nelayan di Kecamatan Sinaboi, Rokan Hilir (Rohil), Riau, memperoleh bantuan jaring udang dari pemerintah pusat, giliran ratusan nelayan di Kecamatan Tanah Putih Sedinginan, yang akan menerima bantuan jaring ikan.
Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Pemkab Rohil Muhammad Amin SPi MSi mengatakan, direncanakan bantuan jaring ikan ini diberikanepada nelayan di tiga kepenghuluan yakni Kepenghuluan Sedinginan, Ujung Tanjung dan Sei Keladi.
"Jaring ikan yang akan diberikan sebanyak 500 pcs. Anggaran pengadaan bantuan jaring ikan ini bersumber dari APBD Rohil," kata Kepala DKP Rohil Muhammad Amin SPi MSi di Bagan Centre, Bagansiapiapi, baru-baru ini.
DKP Rohil, terang dia, saat ini masih menunggu konfirmasi lebih lanjut dari Camat Tanah Putih Sedinginan mengenai penerima jaring ikan ini. Jika camat merekomendasikan nelayan di kepenghuluan lain juga perlu menerima bantuan jaring dari Pemkab Rohil tersebut, maka DKP Rohil akan memberikan bantuan jaring kepada nelayan desa lainnya itu.
"Kita masih menunggu permintaan dari camat. Artinya, kita sangat apresiasi sekali atas usulan yang disampaikan camat. Kalau camat
meminta nelayan di kepenghuluan lain memperoleh bantuan, maka akan kita berikan. Jadi, kita masih menunggu usulan dari camat," terang Amin.
Nelayan penerima bantuan jaring ikan ini, sebut Amin, merupakan para nelayan Sungai Rokan. Amin berharap nelayan penerima bantuan jaring dapat segera mempergunakan jaring bantuan tersebut sesuai dengan peruntukan.
"Kalau tidak butuh, jangan diterima, yang telah mendapat bantuan jangan pula bantuannya dijual belikan dan jangan pula disimpan tanpa dipergunakan," harap Amin. (adv/hms/pnc).
Share
Berita Terkait
DPRD dan Pemda Rohil sepakati KUA PPAS Perubahan 2021
ROHIL, Rohil - Dewan Perwakilan Rakyat daerah mengelar sidang paripurna dalam rangka penandatanganan persetujuan bersama antara pemerintah daerah dan DPRD tentang rancangan peru
Diteken Garis Batas Bengkalis - Rohil, Bupati Bengkalis Tandatangani Kesepakatan Garis Batas
PEKANBARU - Bupati Bengkalis Kasmarni menandatangani berita acara kesepakatan garis batas Kabupaten Bengkalis dan Kabupaten Rokan Hilir, Jumat 21 Mei 2021 di ruang Auditorium Gu
Kabupaten Rokan Hilir Sepantasnya Mendapat Prioritas Dalam Pengelolaan Blok Rokan
ROKANHILIR, - Direktur Utama Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Perusahaan Daerah (PD) Sarana Pembangunan Rokan Hilir (SPR) Kasmer Dahlan, S.IP, angkat bicara soal pemberitaan tent
Pilgubri 2018, Panwaslu Rohil Minta PTPS Awasi Money Politic
RIAUONE.COM, BAGANSIAPIAPI - Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Rokan Hilir kumpulkan Pengawas TPS guna mendapatkan pemahaman Bimbingan teknis (Bimtek)
Komentar