• Home
  • Riau Raya
  • Satukan Visi dan Misi, BPK Se Rohil Jalin Silaturahmi
Minggu, 10 Januari 2016 08:37:00

Satukan Visi dan Misi, BPK Se Rohil Jalin Silaturahmi

RIAUONE.COM, TANAHPUTIH, ROHIL - Sekitar 100 anggota BPK se kabupaten Rokan Hilir ikut menghadiri acara Silaturahmi yang diadakan oleh forum komunikasi BPK Rohil di ruang rapat Kecamatan Tanah Putih Sabtu (9/1/16) sekitar pukul 11,30 wib guna untuk menjalin rasa kebersamaan serta menyatukan Visi dan Misi BPK kedepan yang profesional.   
 
Dalam acara silahturahmi    Forum Konunikasi BPK Rohil kali ini menunjuk BPK dari salah satu kepenghuluan di Kecamatan Tanah Putih Hendra Rifai Azis  untuk menjadi Ketua Panitia dalam acara ini.
 
Hadir pada acara itu, Ketua Forum BPK se Kaabupten Rohil, Ardi Wasyhadi, para ketua BPK dari berbagai kecamatan. Sementara itu turut juga hadir  Beres Sirait dari BPMP Bangdes Provinsi Riau,  Tuah Nasution dan Dedi Saputra dari Posko Perjungan Rakyat Kabupaten Rohil.
 
" Saya mengucapkan, terimaksih kepada Camat Tanah Putih, Suryadi SE, yang bersedia memberikan tempat di aula kantor kecamatan Tanah Putih ini,"ucap ketua panitia pelaksana, Hendra Azis dala sambutannya.
 
Ia mengatakan bahwa acara ini akan berlanjut setiap tahun, kedepannya sebagai wadah bertukar pikiran dan pengalaman serta pendalaman ilmu sebagai anggota BPK yang ada di kabupaten Rokan Hilir.       
 
Lanjutnya, Bahwa visi dan misi BPK dalam UU No.6 Thun 2014, tentang desa, tentunya, dengan adanya silahturahmi ini, BPK bisa mendapat pengetahuan serta bisa bersinergi untuk mencapai kesejahteraan masyarakat.
 
Sementara itu, Ketua Forum BPK kabupaten Rohil, Ardi Wasyhadi menambahkan, bahwa acara rapat itu bisa menyatukan sikap untuk berusaha, dan terus dapat bersinergi dengan pemerintah kepenghuluan sebagai miniatur NKRI.
 
"Tentunya, kami akan terus menjembatani masyarakat ke Pemkab Rohil untuk segala pembangunan kebutuhan masyarakat di tingkat kepenghuluan," jelasnya.
 
Sementara itu, Beres Sirait dari BPMP Bangdes Provinsi Riau mengatakan, bahwa acara silaturahmi BPK seperti ini adalah pertama kalinya untuk seluruh wilayah Riau. "Untuk itu, saya meberikan apresiasi, karena saya menilai BPK di Rohil ini punya semangat untuk membantu masyarakat mencapai kesejahteraan," ujarnya.
 
Ia berharap, dengan rapat dan adanya forum komunikasi BPK di Rohil, kedepanya, BPK bisa lebih  bersinergi dengan pemerintah kepenghuluan untuk membuat masyarakat bisa lebih maju dan lebih berjaya kedepanya.
 
"Tentunya, dengan semangat BPK ini, saya yakin sekali pemerintah kepenghuluan akan semkin bersemngat pula melakukan kerjasama untuk kepentingan masyarakat yang ada di setiap daerah kepenghuluan itu sendiri," ujar Beres Sirait. (src/adv/pemkab)
Share
Berita Terkait
  • 3 tahun lalu

    DPRD dan Pemda Rohil sepakati KUA PPAS Perubahan 2021

    ROHIL, Rohil - Dewan Perwakilan Rakyat daerah mengelar sidang paripurna dalam rangka penandatanganan persetujuan bersama antara pemerintah daerah dan DPRD tentang rancangan peru

  • 4 tahun lalu

    Diteken Garis Batas Bengkalis - Rohil, Bupati Bengkalis Tandatangani Kesepakatan Garis Batas

    PEKANBARU - Bupati Bengkalis Kasmarni menandatangani berita acara kesepakatan garis batas Kabupaten Bengkalis dan Kabupaten Rokan Hilir, Jumat 21 Mei 2021 di ruang Auditorium Gu

  • 4 tahun lalu

    Pemkab Pelalawan Kumpulkan Seluruh Mobil Dinas, Devitson: Kita Jemput Paksa Kalau Keberatan

    PANGKALANKERINCI, -  Halaman kantor Bupati Pelalawan yang biasanya dipakai untuk upacara atau kegiatan lain, hari ini, Senin (03/05/2021) dipadati oleh ratusan mobil dinas

  • 4 tahun lalu

    Resmi, Gubernur Lantik Kepala Perwakilan BPKP Kepri

    KEPRI, PROVINSI, - Gubernur H. Ansar Ahmad melantik Wawan Yulianto, AK.,MM sebagai kepala  perwakilan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Provinsi Kepulauan Ri

  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified