• Home
  • Riau Raya
  • Tingkatkan Ketahanan Pangan di Pekaitan Bupati Rohil H Suyatno Tanam Padi
Selasa, 25 Agustus 2020 18:11:00

Tingkatkan Ketahanan Pangan di Pekaitan Bupati Rohil H Suyatno Tanam Padi

ROHIL, - Pertumbuhan padinya cukup bagus. Lahan ini merupakan lahan beting yang tumbuh kembali jadi daratan yang sekarang dijadikan lahan ketahanan pangan. Demikian hal ini dijelaskan oleh camat Pekaitan Taryono ketika dikonfirmasi di Bagansiapiapi, Sabtu (22/08/2020).

“Bulan depan September pekan ke tiga sudah bisa panen,”tutur Taryono,SE.

Dijelaskannya hamparan lahan yang ditanami padi seluas 150 hektar di daerah kepenghuluan Rokan Baru kecamatan Pekaitan. Areal tanaman padi tersebut merupakan program ketahanan pangan pemdakab Rohil bersama Kodim 0321/Rohil disaat hadapi pandemi Covid 19. Padi tersebut ditanami oleh bupati Rohil H.Suyatno bersama-sama Dandim 0321/Rohil Letkol arh Agung Rahmad Wahyudi SIP,MI.Pol dan jajarannya.

Dikatakanya, pada saat menanam padi kemaren bupati Rohil H.Suyatno berjanji akan datang untuk panen padi yang ditanaminya ini.

Lebih lanjut dikatakannya bahwa tanaman padi tersebut merupakan teknologi jajar legowo 4:1 yang masa tanam Mei - September dengan padi karietas cherang. Tentunya akan menjadi sumber pendapatan bagi masyarakat sehingga bisa menjadi lumbung padi untuk kebutuhan masyarakat Rokan Hilir.

“Dengan adanya lahan ketahanan pangan ini mudah-mudahan ekonomi masyarakat kecamatan Pekaitan semakin meningkat,”tutur Camat Pekaitan ini.

Sebelumnya pada 8 Juni 2020 lalu, bupati Rokan Hilir H.Suyatno bersama Dandim 0321/Rohil, anggota DPRD Rohil Krismanto, Kapolsek Bangko Kompol Sasli Rais, Kadis Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP Rohil) HM Rusli Syarief, Camat Pekaitan Taryono, Danramil, Babinsa, Bhakamtibmas dan masyarakat menanam padi tersebut.

Bahkan orang nomor satu di Rohil ini merasakan langsung turun ke sawah untuk menikmati bagaimana menanam padi.

“Ini untuk pertamanya saya menanam padi di sini,  Selama ini kita tahunya makan beras saja. Bagaimana bercocok tanam menanam padi itu setelah dirasakan tadi kasihan rasanya terhadap para petani kita. Kita enak-enaknya makan beras, harga ditekan lagi,” tuturnya usai penanaman padi perdana beberapa waktu lalu.

Dalam kesempatan tersebut, bupati Rohil melihat antusias masyarakat di Kecamatan Pekaitan yang sangat luar biasa. Dia menyebut Pekaitan memiliki potensi pertanian padi yang luar biasa. Saat itu dia sudah menanam padi pada lahan beting Sungai Rokan yang sudah jadi daratan.

“Tiga bulan lagi informasinya sudah bisa panen. Insya Allah kalau panen nanti, jika panjang umur kita akan kemari lagi,” jelasnya waktu itu. (net/rohilkab/*).

Share
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified