• Home
  • Riau Raya
  • Wujudkan Pemerintahan yang Baik, Pemda Rohil Koordinasikan Program dengan Kepenghuluan
Senin, 15 Juni 2015 06:58:00

Wujudkan Pemerintahan yang Baik, Pemda Rohil Koordinasikan Program dengan Kepenghuluan

IPDN rohil
RIAUONE.COM, ROHIL, ROC, - Bupati Rokan Hilir (Rohil) H Suyatno mengharapkan Pemkab Rohil bekerjasama dan selalu koordinasi yang baik dengan  pemerintah desa (Kepenghuluan).
 
"Tanpa Kepenghuluan, mungkin pemerintahan di Rohil tidak jalan juga,  makanya pemerintahan Kabupaten kerap melakukan rapat kerja (raker)  dengan pemerintahan desa. Namun, kita akan terus melakukan evaluasi,"  kata Bupati Rohil, H Suyatno, baru-baru ini.
 
 
Evaluasi yang dimaksudkan Bupati H Suyatno, adalah bagaimana kinerja perangkat pemerintahan terendah tersebut khususnya perangkat di kepenghuluan dan kecamatan dalam memenej pemerintahan.
 
"Misalnya setiap melakukan pertemuan dan eveluasi, kita mendatangkan  sejumlah nara sumber dari berbagai tempat. Tujuan kita tidak lain agar  pengetahuan para penghulu dan camat selalu bertambah untuk kemudian bisa diterapkan di kepenghuluan dan di kecamatannya masing-masing  sehingga pemerintahan dapat berjalan dengan baik," tutur Bupati. 
 
Pemerintahan yang telah berjalan dengan baik, ujar Bupati, dalam  pengertian berbagai program kerja yang telah diberikan di tingkat 
kpenghuluan maupun kecamatan, semua itu dalam rangka peningkatan pelayanan terhadap masyarakat.
 
Bupati Suyatno berharap peran serta masyarakat secara bersama dan bahu membahu mendukung seluruh program pemerintahan di tingkat Kepenghuluan  dan kecamatan.
 
"Kita tidak lagi seperti orang yang minta dilayani, akan tetapi kita  yang akan melayani masyarakat dengan cara efektif dan efisien. Makanya sejak awal perangkat kita di desa terus dipersiapkan dengan baik,"  katanya lagi.
 
Lebih jauh dikatakan H Suyatno, dalam rangka menunjang tugas operasional khususnya di kepenghuluan, Pemerintah Kabupaten Rohil telah menyerahkan alat transportasi berupa kendaraan roda dua kepada para Datuk Penghulu. 
 
"Kendaraan ini gunanya untuk memantau kondisi-kondisi yang ada di lapangan dan di masing-masing kepenghuluan. Jadi, pada intinya bantuan sepeda motor yang kita serahkan kepada para Datuk Penghulu semata-mata ingin meningkatkan pelayanan pemerintahan kepada masyarakat  Rohil," pungkas H Suyatno. (Adv/Humas/pnc)
 
Share
Berita Terkait
  • tahun lalu

    Kenapa Bank ini Bangkrut, Berikut Profil Dua Bank yang Bangkrut Tahun Ini, Salah Satunya Gabungan 15 BPR

    BISNIS, - Terdapat dua bank yang bangkrut atau tutup sepanjang tahun ini, berdasarkan L
  • 2 tahun lalu

    Jum'at Berkah Sediakan Sarapan Gratis Yang Dilaksanakan Oleh Bhayangkari Ranting Ujungbatu

    Rokan Hulu, RiauOne.Com - Jum'at Berkah Bhayangkari Ranting Ujungbatu sediakan sarapan gratis untuk masyarakat umum, yang dilaksanakan di halaman Mapolsek Ujungbatu pada ha

  • 2 tahun lalu

    Ketua Bhayangkari Ranting Polsek Tandun Ibu Sri Ulik Iwanto Bersama Anggota Laksanakan Baksos Sambut HKGB Ke 70

    Rokan Hulu, RiauOne.Com - Ketua Ranting Bhayangkari Polsek Tandun Ibu Sri Ulik Iwanto pada hari Jumat (5/8/2022) melaksanakan kegiatan Bakti Sosial dalam rangka menyambut pering

  • 2 tahun lalu

    Sambut HUT Bhayangkara Ke 76 Polsek Ujungbatu Laksanakan Baksos Pemberian Sembako

    Rokan Hulu, Dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara ke 76 Polsek Ujungbatu melaksanakan pemberian bantuan sosial berupa Sembako untuk Panti Asuhan dan masyarakat kurang mampu yan

  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified