Rabu, 25 Mei 2016 16:17:00
Jalan Inspeksi rusak dan berlubang
Jalan Rusak, Warga Desa Suka Maju, Rohul Protes Ke PT. Waskita Karya
Diduga Akibat Mobil Pengangkut Material PT.Waskita Karya
ROKAN HULU, RIAU, Riauone.com -- Diduga akibat mobil pengangkut Material PT.Waskita Raya, dalam Proyek Pembangunan Irigasi jaringan Interkoneksi OSAKA (Okak-Samo-Kaiti), jalan Inspeksi Desa Suka Maju Rusak dan berlubang.
Warga dari Dusun Batang Samo Hulu Desa Suka Maju Kecamatan Rambah, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) datangi lokasi proyek pembangunan irigasi jaringan interkoneksi Osaka, yang tengah dikerjakan oleh PT. Waskita Karya.
Adapun kedatangan warga ke lokasi proyek adalah menuntut PT. Waskita Karya, untuk menghentikan sementara proyek jaringan irigasi interkoneksi Osaka. Truk pengangkut material perusahaan dituduh sebabkan kerusakan jalan inspeksi atau jalan bagian dari irigasi, hingga beberapa titik berlobang.
Adanya protes warga dan pemuda Desa Suka Maju, aparat dari Polsek Rambah dan personil Danramil 02 Rambah, dan Kepala Desa Suka Maju turun ke lokasi proyek untuk memediasi kedua belah pihak, Selasa (24/5/16).
Sukarnada Nasution, Korlap aksi protes warga Desa Suka Maju, mengakui mereka tidak bermaksud menghambat aktivitas proyek dikerjakan PT. Waskita Karya (Persero), namun mereka meminta agar akses jalan inspeksi diperbaiki kembali.
"Kami mengharapkan rekanan berdayakan pemuda tempatan untuk dapat bekerja sesuai profesinya," pinta Sukar.
Kedatangan warga ke lokasi proyek irigasi ini, juga bukan tanpa alasan. Saat proyek 2012 silam, PT. Waskita Karya (Persero) diakuinya pernah janji ke warga akan memperbaiki jalan inspeksi yang rusak. "Namun sampai saat ini tidak terealisasi. Makanya kami datang ke sini, untuk menagih janji" Ucap Sukar dengan nada kesalnya.
Sekira satu jam Mediasi antara warga Suka Maju dengan pihak PT. Waskita, yang difasilitasi Polsek Rambah, Danramil 02 Rambah dan Kades Suka Maju, pihak perusahaan bersedia memperbaiki jalan inspeksi tersebut.
Sementara, Dodi, selaku Pelaksana Proyek dari PT. Waskita Karya mengakui pihaknya akan menyampaikan tuntutan warga Desa Suka Maju, dan mengkoordinasikan dengan atasan lebih dulu.
"Mudah-mudahan dalam waktu dekat akan ada pembicaraan lebih lanjut," jelas Dodi.
Dodi menambahkan, sejauh ini pihaknya belum bekerja maksimal, karena masih terkendala pembebasan lahan yang belum selesai. Namun, soal ganti rugi lahan warga ini jadi kewenangan Pemkab Rohul.
"Ke depan kami akan lebih intens berkomunikasi dengan warga, sehingga semua urusan terselesaikan dengan baik," demikian janji Dodi. Perlu diketahui, jalan inspeksi sekira 5 kilometer di Suka Maju merupakan akses satu-satunya dipakai warga untuk mengeluarkan hasil pertanian dan perkebunan.
Saat musim penghujan, badan jalan di daerah ini berlobang dan digenangi air, sehingga tidak sedikit warga yang tengah mengangkut hasil perkebunan dan pertanian terjatuh.*****(Sur)
Demo Berdarah di Bangladesh Karena Pemberian kuota pegawai negeri
Kompol Andi Cakra Putra Pimpin Langsung Patroli Antisipasi Gangguan Kamtibmas
Rokan Hulu, RiauOne.Com - Kapolsek Ujungbatu, Polres Rokan Hulu, Komisaris Polisi (Kompol) Andi Cak
Polisi Sahabat Anak, Polsek Kunto Darussalam Sambangi TK Al Islam Desa Bukit Intan Makmur
Rokan Hulu, RiauOne.Com - Guna untuk menumbuhkan kesadaran serta kedisiplinan sejak usia dini, BKO Lantas Polsek Kunto Darussalam, Polres Rokan Hulu melaksanakan kegiatan yang d
Gus M. Nabil Haroen Hadir Di Harlah Pencak Silat NU Pagar Nusa Yang Ke 37 Se Provinsi Riau Yang Diselenggarakan Di WISS Ujungbatu
Rokan Hulu, RiauOne.Com - Acara Harlah Pencak Silat NU Pagar Nusa yang ke 37 Se Provinsi Riau, yang dilaksanakan di Wisata Alam Sidomulyo Stable (WISS) Desa Pematang Tebih, Keca