Sabtu, 09 Juli 2022 04:07:00
Jumat Barokah Polsek Tandun Padakali Ini Giliran Warga Desa Koto Tandun
Rokan hulu, RiauOne.Com - Seperti hari hari jumat sebelumnya Kapolsek Tandun Iptu Ulik Iwanto SH selalu melaksanakan kegiatan sosial untuk masyarakat di wilayah kecamatan Tandun yang diberi nama "Jumat Barokah" pada kesempatan ini (Jumat, 8/7/2022) giliran warga Desa Koto Tandun, Kecamatan Tandun, Rokan Hulu yang mendapat giliran.
Iptu Ulik Iwanto SH berharap "Dengan digalakkannya giat Jumat barokah ini diharapkan dapat mempererat tali silaturahmi antara Personil Polsek Tandun dengan Masyarakat Kecamatan Tandun".
"Dengan bantuan sembako yang diberikan, diharapkan dapat membantu untuk memenuhi kebutuhan sehari hari bagi warga yang kurang mampu serta bagi yang membutuhkan uluran tangan untuk meringankan beban mereka" Jelas Kapolsek Tandun.
Iptu Ulik Iwanto SH juga mengingatkan kepada personilnya untuk berperan aktif pada kegiatan Jumat Barokah ini dengan cara patungan dari semua personil Polsek Tandun pada setiap hari jumat, dan setelah uang itu terkumpulkan lalu dibelikan sembako untuk dibagikan kepada warga kurang mampu yang membutuhkan uluran tangan demi meringankan beban hidup mereka.
"Dengan giat jumat barokah dapat menumbuhkan rasa solidaritas dan sosial antar personil Polsek terhadap kondisi dan keadaan ekonomi warga yang tinggal disekitar Mako Polsek Tandun, juga untuk menumbuhkan rasa empati dan simpati personil Polsek Tandun akan keadaan dan kondisi ekonomi warga yang berdomisili di sekitar mako Polsek Tandun" Pinta Iptu Ulik Iwanto SH.
Pada kesempatan Jumat Barokah kali ini yang sasarannya adalah warga Desa Koto Tandun, Kapolsek Tandun Iptu Ulik Iwanto SH didampingi oleh Kanit Reskrim Ipda Freddi Munthe SH, Kanit Intel Bripka Ari Hulu, Bripka Andy, Babinkamtibmas Desa Koto Tandun Briptu Indra Pratama, serta Briptu Boi Sandi, untuk menyerahkan langsung kepada warga yang membutuhkan.***(Surya)
Operasi Pekat Lancang Kuning 2022, Polsek Tandun Sita Miras Dari Tiga Kedai
Rokan hulu, RiauOne.Com - Operasi Pekat Lancang Kuning 2022, Polsek Tandun melakasanakan Operasi dengan sasaran, Pencurian dengan Pemberatan (Curat), Pencurian Kendaraan Bermoto
Kapolsek Tandun Iptu Ulik Iwanto Serahkan Bansos Untuk Guru Honorer SMPN 5 Tandun, Pada Peringatan HGN
Rokan Hulu, RiauOne.Com - Kapolsek Tandun Iptu Ulik Iwanto S.H pada peringatan Hari Guru Nasional (HGN) 25 November 2022, melaksanakan kegiatan penyerahan bantuan sosial di SMPN
Kapolsek Tandun Berikan Penyuluhan dan Sosialisasikan Tentang Bahaya Narkoba Di SMPN 2 Tandun
Rokan Hulu, RiauOne.Com - Kapolsek Tandun Iptu. Ulik Iwanto S.H. Turun langsung ke sekolah sekolah untuk memberikan penyuluhan serta mensosialisasikan tentang bahaya penyalahgun
Kapolsek Tandun Laksanakan Kegiatan Himbauan Kepada Toko Obat Tentang Larangan Penjualan Obat Jenis Syrup
Rokan hulu, RiauOne.Com - Menindaklanjuti Perintah Kapolri dan juga surat edaran dari Dinas Kesehatan Kabupaten Rokan Hulu mengenai pelarangan penjualan dan penggunaan obat obat