• Home
  • Riau Raya
  • Polsek Ujung Batu Gelar Operasi Patuh Dari Tanggal 9 Mei Hingga 24 Mei 2017
Rabu, 10 Mei 2017 13:09:00

Polsek Ujung Batu Gelar Operasi Patuh Dari Tanggal 9 Mei Hingga 24 Mei 2017

SURYA PATRIANTO
ROKAN HULU, RIAUONE.COM - Polsek Ujung Batu Gelar operasi Patuh selama 14 hari yang dimulai dari Tanggal 9 Mei hingga 22 mei 2017, Oleh Satlantas Polsek Ujung Batu yang dipimpin oleh Kanit Lantas IPTU Deddy Siswanto SH. 
 
Dalam Melakukan Operasi tersebut di depan kantor Polsek Ujungbatu, Rabu (10/5/17) Banyak pengendara yang terjaring dalam Operasi patuh tersebut yang umumnya sepeda motor yang tidak menggunakan Helm dan Spion kendaraannya serta tidak membawa perlengkan surat surat STNK Dan SIM.
 
Setelah Pelanggar melakukan Pembayaran Denda yang sesuai dengan kesalahan melalui pembayaran tunai di Bank BRI BRIVA dengan membawa Struk Pembayaran Denda Pelanggaran dapat mengambil sepeda motornya kembali.
 
Kanit Lantas Polsek Ujung Batu IPTU Deddy Siswanto SH Menerangkan Jumlah pelanggaran yang terjaring dalam operasi Patuh sebanyak 15. Pelanggaran Pengguna Sepeda Motor pada hari Rabu (10/5/17) sekitar pukul 11:00 WIB.
 
"Harap pengguna jalan melengkapi kelengkapan Dengan membawa SIM Dan STNK serta menggunakan Helm dan memasang Spion kendaraannya" Terang Deddy.
 
"Kami melakukan operasi Patuh bukan Operasi Simpatik, jadi tidak ada lagi teguran untuk pelanggar yang terjaring Operasi Patuh", Terang Deddy.(Sur)
Share
Berita Terkait
  • 2 tahun lalu

    Polisi Sahabat Anak, Polsek Kunto Darussalam Sambangi TK Al Islam Desa Bukit Intan Makmur

    Rokan Hulu, RiauOne.Com - Guna untuk menumbuhkan kesadaran serta kedisiplinan sejak usia dini, BKO Lantas Polsek Kunto Darussalam, Polres Rokan Hulu melaksanakan kegiatan yang d

  • 2 tahun lalu

    Seorang Lelaki Ditemukan Gantung Diri Di Pohon Kelapa Sawit

    Rokan Hulu, RiauOne.Com - Ditemukan seorang pria telah gantung diri dengan menggunakan tali yang terbuat dari potongan potongan karung goni, gantung diri di pohon kelapa sawit,

  • 4 tahun lalu

    Pengunjung Cafe Di Test Anti Gen, Ops Yustisi Sinergi TNI, Polri, Satpol PP Dan Puskemas Ujungbatu

    ROKAN HULU, RIAUONE.COM - Kapolres Rokan Hulu AKBP. Taufiq Lukman Nurhidayat S.IK., M.H, pimpin langsung Operasi Yustisi bersinergi dengan TNI, Dinkes,  SatPol PP, pada mal

  • 4 tahun lalu

    Sidang Langsung Ditempat Bagi Pelanggar Prokes Di Wilayah Hukum Polres Rokan Hulu

    ROKAN HULU, RIAUONE.COM - Kapolres Rokan Hulu ( Rohul) AKBP. Taufiq Lukman Nurhidayat S.I.K., MH memimpin Operasi Yustisi dengan diterapkan sidang langsung di tempat bagi para p

  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified