- Home
- Riau Raya
- Polsek Ujungbatu Pantau Situasi SPBU Pasca Kenaikan BBM Serta Sosialisasikan Ke Masyarakat Tentang Pengalihan Subsidi
Sabtu, 03 September 2022 22:34:00
Polsek Ujungbatu Pantau Situasi SPBU Pasca Kenaikan BBM Serta Sosialisasikan Ke Masyarakat Tentang Pengalihan Subsidi
Rokan Hulu, RiauOne.Com - Kapolsek Ujungbatu AKP. Andi Cakra Putra SIK., MH, memerintahkan anggota piket untuk memantau perkembangan atas kenaikan Bahan Bakar Minyak (BBM) di 2 lokasi SPBU yang ada di wilayah kecamatan Ujungbatu, serta memerintahkan Bhabinkamtibmas untuk mensosialisasikan kepada masyarakat mengenai kenaikan BBM yang dialihkan berupa Subsidi BBM berupa BLT, BSU dan Earmark, Sabtu, (3/9/2022) sekira pukul 21.00 WIB.
Kapolsek Ujungbatu AKP. Andi Cakra Putra SIK,. MH mejelaskan Kenaikan harga BBM tersebut sudah ada strategi atau upaya pemerintah terhadap masyarakat jika harga BBM dinaikkan. Strategi pemerintah untuk meminimalisir dampak kenaikan BBM di masyarakat tersebut, salah satunya dengan memberi subsidi dalam bentuk Bantuan Langsung Tunai (BLT), dan Bantuan Subsidi Upah (BSU), termasuk juga bantuan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) yang disalurkan oleh pemerintah daerah berupa Earmark.
Petugas Bhanbinkamtibmas yang bertugas Aipda Effendi Siregar serta dari Unit lantas yang bertugas Bripka May Deni Saputra memantau perkembangan atas kenaikan BBM di SPBU Ujungbatu Timur Serta SPBU Desa Pematang Tebih, "Bagaimana situasi setelah adanya kenaikan BBM ?" Tanya Petugas Kepolisian dari Polsek Ujungbatu, "Aman aman saja Pak, tidak ada gejolak disini" Jawab Petugas SPBU, "Jika ada sesuatu permasalahan hubungi kami (Polisi Piket/Red)" Pinta Petugas Piket Polsek Ujungbatu.
Pihak Bhabinkamtibmas Polsek Ujungbatu juga selalu mensosialisasikan tentang kenaikan BBM tersebut kepada Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan juga Tokoh pemuda, agar tidak menimbulkan gejolak di tengah masyarakat dan juga berharap tidak termakan berita hoax yang dapat meresahkan masyarakat.***(Surya)
Kompol Andi Cakra Putra Pimpin Langsung Patroli Antisipasi Gangguan Kamtibmas
Rokan Hulu, RiauOne.Com - Kapolsek Ujungbatu, Polres Rokan Hulu, Komisaris Polisi (Kompol) Andi Cak
Gus M. Nabil Haroen Hadir Di Harlah Pencak Silat NU Pagar Nusa Yang Ke 37 Se Provinsi Riau Yang Diselenggarakan Di WISS Ujungbatu
Rokan Hulu, RiauOne.Com - Acara Harlah Pencak Silat NU Pagar Nusa yang ke 37 Se Provinsi Riau, yang dilaksanakan di Wisata Alam Sidomulyo Stable (WISS) Desa Pematang Tebih, Keca
Razia Aksi Balap Liar Dan Knalpot Brong Oleh Polsek Ujungbatu
Rokan hulu, RiauOne.Com - Menjawab keluhan masyarakat Kecamatan Ujungbatu atas keresahannya tentang adanya aksi balap liar serta penggunaan knalpot brong, keluhan ini yang selal
Seorang Bandar Narkoba Di Desa Mahato Diringkus Anggota Reskrim Polsek Tambusai Utara
Rokan Hulu, RiauOne.Com - Pengungkapan terhadap seorang pengedar Narkoba jenis shabu shabu di wilayah hukum Polsek Tambusai Utara, Polres Rokan hulu, dengan barang bukti berat b