• Home
  • Riau Raya
  • Tiga Pasangan Balon Umumkan Siap Maju di Pilkada Rohul
Sabtu, 11 Juli 2015 10:24:00

Tiga Pasangan Balon Umumkan Siap Maju di Pilkada Rohul

pilkada rohul
RIAUONE.COM, ROHUL, ROC, - Tiga bakal calon (Balon) pasangan Bupati dan Wakil Bupati kabupaten Rokan Hulu  mensosialisasikan maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak pada  9 Desember 2015 mendatang.
 
Pertama, meski tidak melalui acara resmi, pasangan Hafith Syukri (Wabup Rohul-red) dan Nasrul Hadi (Ketua DPRD Rohul-red), telah umumkan diri akan berpasangan di Pilkada tahun ini.
 
Di beberapa acara, bahkan pasangan berjargon "HASANAH" (Hafith Syukri-Nasrul Hadi) telah mengumumkan diri akan maju di pesta demokrasi tersebut. Dua partai juga sudah merekomendasikan pasangan ini, yakni Partai Kebangkitan Bangsa dan Partai Keadilan Sejahtera. Sementara, rekomendasi dari Partai Demokrat belum diketahui.
 
Kedua, beberapa waktu lalu, pasangan Suparman (Ketua DPRD Riau) dan Sukiman (mantan Wabup Rohul) juga telah umumkan diri maju di Pilkada serentak tahun ini.
 
Keduanya bahkan sudah terlihat sosialisasi bersama. Pasangan berjargon "SUSUKI" (Suparman-Sukiman) ini optimis memenangi Pilkada Rohul tahun ini.
 
Jika memang resmi ditetapkan KPU Rohul sebagai calon, Suparman untuk kedua kalinya mengikuti Pilkada, sedangkan Sukiman untuk ketiga kalinya maju.
 
Partai Nasional Demokrat dan Partai Hati Nurani Rakyat sudah merekomendasikan pasangan ini. Sedangkan dukungan dari Partai Golongan Karya belum jelas, karena adanya dualisme di tubuh partai itu.
 
Ketiga, belum lama ini, pasangan Syafaruddin Poti (Anggota DPRD Riau) dan Erizal (anggota DPRD Rohul) juga telah diumumkan akan berpasangan di Pilkada tahun ini. Pasangan ini akan didukung oleh dua partai, yakni Partai PDI Perjuangan dan Partai Amanat Nasional (PAN). (*).
 
Share
Berita Terkait
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified