• Home
  • Riau Raya
  • Bupati Siak Ucapkan Selamat Hardiknas Langsung dari Tanah Suci
Sabtu, 02 Mei 2015 09:14:00

Bupati Siak Ucapkan Selamat Hardiknas Langsung dari Tanah Suci

bupati siak Syamsuar
RIAUONE.COM, SIAK, ROC, - Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) jatuh pada hari ini Sabtu 2 Mei 2015. Peringatan hari bersejarah bagi dunia pendidikan disemarakkan dengan beraneka ragam kegiatan, mulai dari upacara dan berbagai perlombaan.
 
Namun bagi Bupati Siak H. Syamsuar MSi, Hardiknas tahun ini beda dengan tahun sebelumnya, karena ia tidak bisa hadir di lapangan dan turut menyemarakkan perayaan dengan insan pendidikan Kabupaten Siak.
 
Saat ini, orang nomor satu di Kabupaten Siak sedang menjalankan ibadah Umroh di Tanah Suci Mekkah Al Mukarramah, Arab Saudi. Namun sebagai pemimpin daerah ini, beliau tidak lupa mengucapkan Selamat Hari Pendidikan Nasional Tahun 2015 melalui short massage system (SMS).
 
Berikut kutipan Ucapan selamat Hardiknas dari Syamsuar
 
Selamat menyambut Hari Pendidikan Nasional semoga sukses program pendidikan Siak. Amin Ya Robbal Alamin. Wassalam saya dan Ibu untuk semua dari Tanah Suci Madinah Al Munawwarah
 
Terima kasih dan penghargaan kepada Bapak Guru dan Ibu Guru yang ikhlas mengajar anak-anak sehingga menjadi anak yang cerdas dan sholeh. Semoga Allah SWT menerima semua amal jariah Bapak Ibu Guru dengan pahala yang berlipat ganda.
 
Terima kasih kepada kedua orang tua yang senantiasa memotivasi anaknya untuk belajar dan selalu mendoakan anaknya.
 
Selamat untuk anak-anaku yang terus berprestasi di Tingkat Provinsi Riau dan Nasional semoga kalian semua menjadi generasi emas menjadi pemimpin bangsa, menjadi pengusaha yang sukses dan menjadi orang yang berguna bagi bangsa, Negara dan Agama  pada Ulang tahun kemerdekaan RI ke-100 tahun.
 
Rajin terus belajar, tuntutlah ilmu sampai akhir hayat, taat  beribadah dan berdoa kapada Allah SWT. Laksanakan perintahNya dan jauhi larangan Nya. (knc/*).
Share
Berita Terkait
  • tahun lalu

    Bagaimana ini? Al Quran Berbahasa Mandarin dan Rencana China Sinifikasi Islam

    DUNIA, BEIJING, - Pada akhir Juli 2023, sekelompok pejabat pemerintah dan akademisi China bertemu di Urumqi.

    Mereka membahas bagaimana Xinjiang, daerah otonomi di China, b

  • 2 tahun lalu

    Bupati Meranti dan Sejumlah Pihak di OTT KPK?

    NASIONAL, - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) membenarkan operasi tangkap tangan atau OTT di Meranti, Riau. KPK menangkap tangan Bupati Meranti Muhammad Adi.

    "Benar, tadi

  • 2 tahun lalu

    Wakil Bupati Rohul Lantik Pengurus Karang Taruna Kabupaten Rokan Hulu Periode 2021-2026

    Rokan hulu, RiauOen.Com - Wakil Bupati Rokan Hulu H. Indra Gunawan melantik Kepengurusan Karang Taruna Kabupaten Rokan Hulu masa bakti 2021-2026 yang dilaksanakan di aula Hotel

  • 3 tahun lalu

    Ustadz Abdul Somad Dideportasi dari Singapura

    RIAU, -  Ustadz Abdul Somad (UAS) bersama keluarga dan sahabatnya dideportasi oleh petugas Imigrasi di Pelabuhan Tanah Merah Singapura Senin (16/5/2022).

    Sampai saat

  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified