• Home
  • Riau Raya
  • Masyarakat Desa Tasik Betung Punya Kawasan Hutan yang Tetap Terpelihara
Selasa, 10 Februari 2015 09:37:00

Masyarakat Desa Tasik Betung Punya Kawasan Hutan yang Tetap Terpelihara

hutan riau.
riauonecom, Siak, roc, - Desa Tasik Betung yang berada di Kecamatan Sungai Mandau, saat ini masing memiliki kawasan hutan  yang baik, masih terjaga dan terpelihara. Hal ini bisa terjadi karena adanya komitmen masyarakat sekitar bersama-sama menjaga, dan tidak dibenarkan siapapun warga menebang dan mengambil hasil hutan tersebut tanpa seizin dari pihak Pemerintah Desa. Jika ada yang mengambilpun harus memahami betul hukum alam, bahwa pengambilan tidak boleh berlebihan atau sampai merusaknya.
 
Menurut warga Desa Tasik Betung, mengatakan bahwa hutan tersebut merupakan warisan dari nenek moyang, yang harus dijaga kelestariannya secara bersama-sama secara turun temurun. Hal ini senada ya g disampaikan oleh Kepala Desa tasik betung kepada wartawan kemarin
 
Dikatakan Kades, “Kami  telah membuat kesepakatan dengan warga desa agar bersama-sama menjaga kelestarian hutan, yang terdapat di wilayah Desa kami ini. Akan tetapi bukan berarti kami melarang masyarakat, untuk mengambil hasil hutan tersebut, tetapi warga yang memanfaatkan hasil hutan tersebut harus meminta izin terlebih dahulu ke pihak desa,” sebut Kades.
 
Lanjut disampaikan Kades, kawasan hutan tersebut luasnya lebih kurang  sekitar 200 Hektar, yang didalamnya terdapat berbagai pohon-pohon yang masih alami, yang secara alamiah juga dapat dijadikan sebagai obat-obatan. Seperti halnya pohon Sialang yang menghasilkan madu, Rotan, Damar, Pasak Bumi, Minyak Kruing dan pepohonan lainya.
 
Menurut salah seorang tokoh masyarakat Desa Tasik Betung, Jufri (45) menyebutkan hutan yang berada di wilayah Desanya  saat ini sulit terkontrol oleh masyarakat, karena jalan yang menuju ke lokasi hutan sangat jauh, dan belum terdapat jalan yang bisa dilewati kendaraan,karena masyarakat masih menggunakan jalan lorong atau jalan setapak.
 
“Kawasan hutan itu terletak diantara dua Dusun, Dusun 1 dan Dusun II, warga Dusun 1 terdiri dari sekitar 60 Kepala Keluarga , dan warga Dusun II terdiri dari 100 Kepala keluarga," ungkapnya. (ssc/roc)
Share
Berita Terkait
  • satu bulan lalu

    Apakah Rakyat Gamang? Bulan Agustus 2024 Kemarin Pemerintah Tarik Utang Baru Rp347 Triliun



  • 3 bulan lalu

    Dugaan Korupsi Perjalanan Dinas di DPRD Riau, Ada 35 Ribu Tiket Pesawat Fiktif, Tokoh Anti Korupsi Minta Usut Semua Terlibat

    PEKANBARU, - Mengerikan dan sangat dahsat negeri ini, dugaan korupsi SPPD fiktif DPRD Riau tentunya tidak hanya di lakukan segelintir orang, dicurigai bahwa SPPD fikti

  • Komentar
    Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified