Minggu, 26 Juli 2015 07:11:00
Pasien RSUD Siak ini hampir meninggal usai di operasi
RIAUONE.COM, SIAK, ROC, - Sulastri, warga RT 10/RW 3, kampung Benteng Hulu, kecamatan Mempura, Siak hampir saja meregang nyawa usai menjalani operasi saat hendak melahirkan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Siak pekan lalu.
Pasalnya, setelah dilakukan operasi oleh para tim medis di RSUD Siak, ibu rumah tangga ini justru mengalami pendarahan yang cukup serius, sehingga, tim medis kewalahan menanganinya, dan akhirnya memutuskan untuk melarikan IRT tersebut ke salah satu Rumah Sakit di Pekanbaru, karena stok darah di RSUD Siak sedang mengalami kekosongan.
"Kita mengusulkan agar pasien dirujuk ke pekanbaru. Kami tidak bisa melanjutkan operasi, karena stok darah yang dibutuhkanlagi kososng," terang seorang dokter, menerangkan kepada keluarga pasien.
Salah seorang keluarga pasien menyebutkan, terhadap situasi itu, dirinya sangat kecewa dengan kinerja tim medis di RSUD Siak, khususnya para dokter yang menangani operasi bagi ibu hamil yang hendak melahirkan, karena dinilai ceroboh dan kurang kehati-hatian, seolah pasien dijadikan bahan percobaan praktek.
"Saya kecewa dengan penanganan yang diberikan oleh tim dokter di RSUD Siak ini. Ke depan kami pihak RSUD Siak harus lebih hati-hati, khususnya dalam melakukan operasi terhadap kaum ibu yang hendak melahirkan, karena kalau stok darah tak ada sebaiknya diantisipasi segera," ujar Rifaldi, salah seorang keluarga pasien kepada Wartawan.
Direktur Utama (Dirut) RSUD Siak Hj Ulfa Hanum, ketika dikonfirmasi wartawan menjelaskan, saat itu RSUD Siak memang sedang mengalami kekosongan stok darah, sehingga tim medis RSUD Siak kewalahan menangani salah seorang pasien yang hendak melahirkan, yang akhirnya harus dirujuk ke salah satu RS di Pekanbaru.
Soal pelayanan di RSUD Siak, pihak Rumah Sakit sudah berusaha memberikan pelayanan yang terbaik bagi seluruh pasien, meskipun dengan sedikit keterbatasan yang mesti harus dievaluasi. (knc/roc/*).
Share
Berita Terkait
Geger di Negeri-ku, Pegawai Komdigi Bekingi Situs Judi Online: Minta Bayaran, Pekerjakan Operator, hingga Sewa Ruko
NASIONAL, - Jajaran Polda Metro Jaya menangkap sebelas oknum pegawa
Hello Arab? Hamas Kecam Media Arab yang Sebut Yahya Sinwar Teroris, Sang Jurnalis Tutup Akun
DUNIA, JAZIRAH, - Gerakan pembebasan P
Penting Bagi Pekerja Pengguna Laptop, Berikut Cara Membersihkan Cache di Laptop agar Tidak Lemot
Pantesan Mahal Kuliah Kedokteran? Ada Uang Iuran tak Terduga, Soal Iuran Bulanan Rp30 Juta, Guru Besar Undip: Hanya 1 Semester
NASIONAL, HUKRIM, - Guru
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified