Selasa, 01 April 2014 15:27:00
Brandal, Pecahkan Rekor Penonton Hari Pertama dan Jadi Nomor Satu di Box Office AS
riauone.com, - Tak perlu waktu lama bagi The Raid 2: Berandal untuk menunjukkan tajinya. Gelar “salah satu film rilisan 2014 paling diantisipasi dunia” tak salah disematkan terhadap film besutan sutradara Gareth Evans tersebut. Data akurat adalah buktinya.
The Raid 2: Berandal telah mencetak rekor baru penonton pada penayangan hari pertama di Indonesia, dengan angka 90 ribu penonton. Untuk kawasan dalam negeri, film ini diputar perdana pada 28 Maret lalu di 32 kota dari Ambon sampai Yogyakarta.
Menurut situs FilmIndonesia.or.id, The Raid 2: Berandal telah ditonton oleh 310.107 orang. Mengungguli jauh semua film Indonesia yang tengah tayang saat ini, seperti oo Nina Bobo dengan 144.902 orang dan 4 Tahun Tinggal di Rumah Hantu dengan 70.543 orang.
Performa film ini di Amerika Serikat juga mengagumkan. Baru tiga hari penayangan, The Raid 2—judul internasional tidak menyertakan kata ‘berandal’—langsung menyodok ke posisi teratas daftar box office Amerika Serikat secara rata-rata pendapatan kotor per bioskop yang memutar.
Dari tujuh bioskop, The Raid 2 telah meraup 165.292 dollar AS. Yang berarti rata-rata pendapatan kotornya adalah 23.613 dollar AS—melampaui Finding Vivian Maier, Noah, Mistaken for Strangers, dan The Grand Budapest Hotel.
Sementara itu, dari pendapatan kotor saja, The Raid 2 bertengger di peringkat 23. Film pendatang baru dengan pendapatan tertinggi nomor 4, setelah Noah yang langsung berada di puncak box office dengan 43.720.472 dollar AS dari 3.567 bioskop, Sabotage dan Cesar Chavez.
Angka yang sampai saat ini diraih The Raid 2 di Amerika Serikat disinyalir bakal meningkat secara drastis di waktu-waktu mendatang, mengingat film ini baru diputar di sejumlah bioskop New York dan Los Angeles saja. San Francisco, Chicago dan Washington DC akan menyusul pada 4 April dan kemudian tayang di mana-mana pada 11 April.
Untuk di Amerika Serikat, The Raid 2 didistribusikan oleh Sony Pictures Classics. Nantinya akan ada sekitar 500 bioskop di 44 negara bagian yang memutar film ini. Paling banyak ada di California dengan 80 bioskop, diikuti Florida dengan 67 bioskop dan Texas dengan 59 bioskop. (RS/roc)
Share
Berita Terkait
Dear Rakyat, PPN Naik jadi 12 Persen Lho, Kamu Tau kan Imbas-nya Kemana Saja?
NASIONAL, METEROPOLIS, - Tarif Pajak Pertambahan
Ternyata Lebih Sehat? Beda Nasi Panas Vs Nasi Dingin, Mana yang Lebih Sehat?
KESEHATAN, - Lini masa media sosial X atau Twitte
Geger di Negeri-ku, Pegawai Komdigi Bekingi Situs Judi Online: Minta Bayaran, Pekerjakan Operator, hingga Sewa Ruko
NASIONAL, - Jajaran Polda Metro Jaya menangkap sebelas oknum pegawa
BBM Naik!!, Tapi Harga Pertamax Tidak Ikut Naik
NASIONAL, Jakarta - PT Pe
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified