Sabtu, 03 Desember 2016 23:10:00
Boaz Solossa Cetak Gol, Indonesia Unggul 2-1 atas Vietnam
BOGOR, - Setelah berakhir 1-1 pada babak pertama, duel Timnas Indonesia melawan Vietnam langsung berjalan dalam tempo cepat pada awal babak kedua, Sabtu (3/12/2016).
Kapten Boaz Solossa akhirnya membuat seluruh suporter di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, berpesta dengan tendangan penalti yang menggoyahkan jala Vietnam.
Indonesia mendapat penalti setelah Stefano Lilipaly dilanggar oleh Que Ngoc Hai pada menit 51. Boaz dengan tenang melepaskan tendangan dan memastikan Indonesia kembali unggul.
Setelah unggul 2-1, semangat Timnas Indonesia menggebu dan berbalik menguasai permainan. Namun, Vietnam juga tak mau kalah. Mereka masih bermain tenang meski tertinggal satu gol.
Boaz Solossa kembali menjadi petaka bagi Vietnam yang memaksa mereka bermain kasar. Que Ngoc Hai kembali melakukan pelanggaran dan kali ini mendapat kartu kuning dari wasit Gillet Jared Gavan dari Australia.
Timnas Indonesia mendapat tendangan bebas yang dieksekusi Rizky Rizaldi Pora. Tendangan cantik kapten Barito Putera hampir menembus gawang Vietnam andai tak ditepis kiper Tranh Nguyen Manh. (bol/*).
Share
Berita Terkait
Semifinal AFF 2016, Skor Akhir Vietnam vs Indonesia Malam Ini 2-2” Indonesia Lolos ke Final ”
VIETNAM, - Hasil Vietnam vs Indonesia. Hasil Vietnam vs Indonesia dalam lanjutan leg kedua semifinal Piala AFF 2016 malam ini disudahi dengan skor imbang 2-2. Dengan skor t
Afred Riedl Bangga Timnas Indonesia Kalahkan Vietnam
BOGOR, - Pelatih Timnas Indonesia Alfred Riedl bangga dengan anak asuhnya setelah mengalahkan Vietnam 2-1 dalam leg pertama babak semifinal Piala AFF 2016, Sabtu (3/12/2016
Piala AFF 2016, Stadion Pakansari Sudah Siap Gelar Indonesia vs Vietnam Sore ini
SPORT, - Leg pertama semifinal Piala AFF 2016, akan berlangsung sore ini, (3/12). Stadion Pakansari yang ditunjuk sebagai venue pun sudah siap debut menggelar laga Timnas I
Pemain Penentu Hasil Akhir Timnas Indonesia Vs Vietnam
JAKARTA, - Laga sengit akan tersaji saat Timnas Indonesia menjamu Vietnam pada leg pertama semifinal Piala AFF 2016 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Sabtu (
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified