• Home
  • Sport
  • Bulu Tangkis Inhil Sumbang Medali Emas
Minggu, 05 November 2017 01:59:00

Porprov Riau IX di Kampar

Bulu Tangkis Inhil Sumbang Medali Emas

Photo bersama atlet, menejer, pelatih dan Offecial Bulu Tangkis dengan pengurus KONI Inhil usai partai final Bulu Tangkis Inhil vs Siak
RIAUONE.COM, KAMPAR - Cabang Olahraga (Cabor) Bulu Tangkis Kabupaten Indragiri Hilir sumbang medali emas pada pelaksanaan Porprov Riau IX di Kabupaten Kampar tahun 2017. 
 
Pertandingan final Cabor bulu tangkis yang dilaksanakan di Gor Bulu Tangkis Pasir Sialang Bangkinang ini mempertemukan ganda putra Inhil berhadapan dengan Siak, Sabtu, (4/11/2017) malam. 
 
Medali emas Inhil diraih atas nama pebulutangkis Asri berpasangan dengan Hardi Andriyan Bedeona. Ganda Putra Inhil dipastikan raih medali emas setelah menyudahi perlawanan Siak dengan skor  21-19 dan 24-22. 
 
Atas tambahan perolehan medali melalui Cabor Bulu Tangkis ini, Inhil sudah mengoleksi 10 medali emas 17 perak dan 37 perunggu pada event tiga tahunan ini. 
 
"Alhamdulillah, ganda putra Inhil meraih medali emas. Semoga atlet Bulu Tangkis Inhil yang berprestasi mendapat perhatian dari pemerintahan daerah karena sudah mengharumkan nama baik Inhil, " ujar Andi Bone, Pelatih Bulu Tangkis Inhil, usai pertandingan melalui telepon selulernya, Sabtu (4/11/2017) malam. (san) 
Share
Komentar
Copyright © 2012 - 2024 riauone.com | Berita Nusantara Terkini. All Rights Reserved.Jasa SEO SMM Panel Buy Instagram Verification Instagram Verified